Tanjungbalai, (pewarta.co)
Personel Satuan Lalu Lintas Polres Tanjungbalai melaksanakan kegiatan di beberapat lokasi Gereja yang melaksanakan ibadah Minggu, Minggu (5/6/2022) pagi.
Adapun lokasi atau tempat kegiatan ibadah Minggu yang dilaksanakan adalah di Gereja HKBP. Gereja GMI El-Nathan, Gereja Pentakosta Indonesia, Gereja GKPI dan Gereja HKBP Sirantau Kota Tanjungbalai.
Kapolres Tanjungbalai AKBP Triyadi SH. SIK, melalui Kasatlantas Polres Tanjungbalai AKP Hotlan Wanto Siahaan mengatakan, giat yang dilaksanakan personel Satlantas yaitu pengaturan lalu lintas di lokasi Gereja saat ibadah Minggu berlangsung dan selesai.
Selain itu dalam kegiatan juga dilakukan pemberian masker kepada jemaat yang tidak memakai masker, juga menghimbau dan mensosialisasikan vaksin bagi jemaat yang belum di vaksin.
Menyeberangkan para jemaat yang akan melaksanakan ibadah dan yang telah selesai beribadah. Tercipta situasi arus lalu lintas yang tertib dan lancar di lokasi Gereja. Tujuan dilaksnakan giat untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas dan kemacetan, serta memutus mata rantai penyebaran virus corona dengan memakai masker dan dengan melaksanakan vaksin.
“Saat dilaksanakan kegiata situasi arus lalu lintas bejalan tertib dan lancar. Sehingga giat berjalan aman dan kondusif,” jelas AKP HW. Siahaan.
Personel Satlantas yang melaksanakan kegiatan di Gereja yaitu Bripka Rio Panggabean, Bripka TC. Pasaribu dan Brigpol Iskandar.