Padangsidimpuan (Pewarta.co) – Dari data yang diterima Jumat (18/9) dari Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kota Padangsidimpuan, Arfan Harapan Siregar dan Kepala Dinas Kesehatan Sopian Subri Lubis ada 58 orang terindikaso positif Covid.
Dikatakan ke 58 orang tersebut berada di 5 Kecamatan di Kota Padangsidimpuan kecuali di Kecamatan Angkola Julu tidak satupun warganya yang suspek atau konfirmasi Covid-19.
Dirincikan, dari 58 warga Sidimpuan yang terkonfirmasi Covid itu, Kec. Sidimpuan Utara 18 orang dan 5 sembuh. Di Kec. Sidimpuan Batunadua 6 orang dan 1 sembuh, di Kec. Sidimpuan Hutaimbaru 4 orang dan 1 sembuh. Di Kec. Sidimpuan Tenggara 2 orang dan 1 sembuh.
Jumlah yang sembuh14 orang dan 6 meninggal dunia. Sementara 38 lainnya masih isolasi mandiri di rumah dan perawatan di rumah sakit.
Menurutnya, jumlah positif Covid-19 ini masih akan bertambah, sebab ada warga Kota Sidimpuan yang bekerja dan terkonfirmasi positif di daerah tetangga, namun datanya belum mereka peroleh.
“Ada beberapa PNS di Pemkab Tapanuli Selatan yang terkonfirmasi Covid-19 dan tercatat sebagai penduduk Kota Sidimpuan. Baru lima yang kita peroleh datanya,” kata Arfan dan Sopian.
Terhadap Kontak Erat pasien konfirmasi Covid-19 yang sudah diperoleh datanya, telah dilakukan tracing dan menjalani isolasi. Sementara yang belum diperoleh datanya, Kontak Erat pasien sama sekali tidak terdeteksi dan masih bebas beraktifitas di luar.
Berdasarkan peta sebaran Covid-19 enam kecamatan yang dirilis GTPP Kota Sidimpuan, warga terkonfirmasi positif paling banyak di Kec. Sidimpuan Selatan. Jumlahnya 28 orang dan 6 dinyatakan telah sembuh.
Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution menghimbau agar masyarakat terus mematuhi Protokol Kesehatan untuk memutus mata rantai penularan Covid-19. (Rts/red)