Tanjungbalai (Pewarta.co)-Kapolres Tanjungbalai, AKBP Putu Yudha Prawira menghadiri kunjungan kerja (Kunker) Komandan Resor Militer (Korem) 022/PT di Makodim 0208/AS.
Selai AKBP Putu Yudha, kunker Danrem, Kolonel Inf Asep Nugraha beserta rombongan dihadiri oleh
Kapolres Batubara AKBP Ikhwan, Bupati Asahan, H Surya, B. Sc, Danlanal TBA, Letkol Laut (P) Dafris, Bupati Batubara Ir H Zahir MAP, Sekda Kota Tanjungbalai Yusmana dan para tamu undangan lainnya.
“Kehadiran kita dalam Kunker Danrem ini sebagai bentuk sinergi antara TNI-Polri,” ujar AKBP Putu, Senin, (13/7/2020).
Pada kesempatan tersebut, Danrem yang melakukan Kunker di Makodim 0208/AS itu menyampaiakan beberapa penekanan termasuk perihal pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Tahun 2020.
Bahkan, Danrem dalam sambutannya menekankan prioritas pengamanan dalam pelaksanaan Pilkada yang dilakukan oleh TNI-Polri.
“Dalam pelaksanaan Pilkada tahun ini, kami harapkan dukungan dari TNI-Polri dalam bidang pengamanan agar dalam pelaksanaan Pilkada dapat berjalan dengan aman dan kondusif,” katanya.
Untuk itu, sebut Danrem, TNI-Polri kiranya dapat bersinergi terus dalam melakukan pengamanan, terlebih untuk mewujudkan kekondusifan kamtibmas dalam sehinggal Pilkada serentak dapat berjalan dengan baik, aman dan lacar.
“TNI-Polri kiranya dapat bersinergi terus dalam melakukan pengamanan. Karenam, kita merupakan garda terdepan untuk pengamanan Bangsa dan Negara Indonesia,” sebutnya.
Maka dari itu, kata Danrem, dalam menyongsong pelaksanaan Pilkada tahun 2020 ini, kita berharap aparat pemerintah baik TNI-Polri dan Pemerintah dapat saling bersinergi, dengan tujuan agar kondusifnya pelaksanaan Pilkada di wilayah Kodim 0208/AS. (rks)