Kisaran (Pewarta.co)-Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Ebenejer Sitorus menyalurkan bantuan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara di Kelurahan Gambir Baru Kecamatan Kisaran Timur Kabupaten Asahan, Jumat (30/12/2023).
“Bantuan berupa peralatan untuk warga yang memliki Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM),” ungkapnya.
Dijelaskan politisi Partai Hanura ini, bantuan yang diserahkan seperti mesin jahit, rak lemari besi, tabung gas, tenda, kuali, termos, kompor gas, meja plastik beserta kursinya.
“Bantuan diserahkan per paket, sesuai kebutuhan usaha warga yang terdaftar,” ujarnya.
Ebenejer yang sudah 2 periode menjabat anggota DPRD Sumut itu melanjutkan, penyerahan bantuan kali ini diberikan kepada 31 warga. Bantuan merupakan bentuk kepedulian Pemprov Sumut, selain untuk membantu UMKM, juga mengendalikan inflasi keuangan.
Ebenejer berpesan, warga penerima bantuan agar bisa memanfaatkan dan menjaganya. Sehingga diharapkan melalui pemberian bantuan, stabilitas ekonomi terutama di wilayah Kabupaten Asahan dapat tercapai.
“Jika pemerintah pusat memberikan bantuan berupa dana seperti KUR dan lainnya, maka Pemprov Sumut melalui peralatan. Bantuan diterima langsung oleh penerima, tidak boleh diwakilkan yang dikuatkan dengan tanda tangan serta dokumentasi,” ucapnya.
Boru Pardede, pelaku UMKM rumah makan yang mendapat bantuan mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan. Dirinya merasa sangat senang, karena mereka sebagai pelaku usaha ternyata mendapat perhatian dari Pemprov Sumut.
“Terimakasih kami ucapkan kepada bapak Ebenejer Sitorus, karena melalui beliau, aspirasi kami bisa disampaikan dan disahuti Pemprov Sumut,” katanya.(mora)