Medan (Pewarta.co)-Kapolsek Medan Barat, Kompol Afdhal Junaidi SIK MH, membubarkan kerumunan massa yang berada di seputaran Lapangan Merdeka, Medan.
Pembubaran massa ini dilakukan dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 kepada masyarakat yang berada di wilayah hukum (Wilkum) Polsek Medan Barat, Sabtu, 13 Februari 2021.
Sasaran pembubaran kerumunan massa dilakukan di seputaran Jalan Jendral Ahmad Yani dan Lapangan Merdeka Medan, Jalan Pulo Pinang, Kelurahan Kesawan, Kecamatan Medan Barat.
Kapolsek Medan Barat, Kompol Afdhal Junaidi SIK MH mengatakan kerumunan massa yang dibubarkan adalah Angkringan Kesawan di Jalan Jendral Ahmad Yani, Restoran Tiptop di Jalan Jendral Ahmad Yani, Quality Street Cofee di Jalan Jendral Ahmad Yani, serta di seputaran Lapangan Merdeka Medan, Jalan Pulo Pinang, Kelurahan Kesawan.
“Penertiban kerumunan dimulai dengan melaksanakan patroli gabungan yang terdiri dari Polri, Satpol PP Kota Medan, TNI AD dan pihak Kelurahan Kesawan,” kata Kompol Afdhal.
Selanjutnya, sambung Afdhal, personel gabungan melakukan imbauan kepada pemilik Restauran Tip Top, agar menerapkan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19 terhadap pengunjung guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19, agar kembali ke rumahnya masing-masing.
“Selanjutnya, personel gabungan melaksanakan stasioner (Pendirian Posko) untuk mengantisipasi kerumunan di Jalan Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Kesawan, Kecamatan Medan Barat.
“Kita juga memberikan arahan terhadap personel gabungan agar melanjutkan kegiatan penertiban kerumunan massa di seputaran Lapangan Merdeka Medan dan tempat angkringan yang berada di Jalan Ahmad Yani,” pungkas Kompol Afdhal.
Untuk diketahui, dalam pembubaran massa tersebut, Kapolsek Medan Barat didampingi Kasi Pamwal Satpol PP Kota Medan Chandra Dalimunthe, Waka Polsek Medan Barat AKP Tina Pulitawati, Padal Kanit Intelkam Polsek Medan Barat AKP Sunarman; Kasi Operasi Satpol PP Kota Medan J Tamba; Sekretaris Kelurahan Kesawan Fauzi Hasibuan; Personel Polsek Medan Barat berjumlah 19 orang; Personel Polrestabes Medan berjumlah 26 orang; Babinsa Kodim 0201/BS; Satpol PP Kota Medan, dan para Kepling Kelurahan Kesawan. (Dedi)