Tapanuli Selatan (Pewarta.co) – Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Tapsel, Sofyan Adil kepada wartawan melalui selular, Selasa (20/7) menyampaiakan Ketersediaan vaksin COVID-19 untuk Kabupaten Tapanuli Selatan mulai menipis tersisa sebanyak 552 vial (satu vial =10 dosis).
Dikatakan, hingga 17 Juli 2021 Dinas Kesehatan Tapsel sudah menggunakan sebanyak 3.564 vial vaksin ke masyarakat.
“Sejak Maret hingga 17 Juli 2021 Dinkes Tapsel sudah menggunakan sebanyak 3.564 vial. Jadi sisanya 552 vial,” jelasnya.
Karenanya, kalau di tilik dari rata-rata pemakaian vaksin per hari di Tapsel jumlahnya mencapai 700 orang (70 vial).
“Nah, dilihat dari perkembangan rata-rata penggunaan vaksin COVID-19 dengan total 3.654 vial, bokeh dikatakan sisa vaksin 552 vial cukup untuk delapan hari ke depan,” sebutnya.
Menipisnya stok vaksin tersebut di sebabkan akhir ini animo masyarakat untuk mendapatkan vaksin cukup tinggi. Tambah, program vaksinasi oleh pihak TNI.
“Mudah-mudahan setelah vaksinasi imunitas warga semakin kuat, dan dapat terjaga dari serangan penyakit corona virus (COVID-19),” harapnya. (Rts/red)