Padangsidimpuan (Pewarta.co)- Demi mewujudkan kamtibmas ditengah tengah masyarakat sebagai bagian dari Quick Wins Presisi, Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dwi Prasetyo Wibowo S.I.K melakukan Kegiatan Kemasyarakat ( Kemas) dengan menemui Masyarakat secara face to face kususnya masyarakat Prasejahtra di beberapa temoat di wilayah Kota Padangsidimpuan, Jumat (2/12/2022)
Kemas tersebut dimulai pagi usai apel diawali Gang Lurah Lingkungan III Kel. Silandit Kec. Padangsidimpuan Selatan pada pukul 10.00 wib kemudian dilanjutkan ke
gang Bengkel Kelurahan Aek Tampang, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan,pujul 10.16 wib. Sampai selesai .
Pukul. : 12.00 Wib s/d selesai dilanjutkan Ke Masjid Al – Ikhlas Samora Kel. Wek I Kecamatan Padangsidimpuan Utara Kota Padangsidimpuan untuk Ibadah Sholat Jumat dimana saat itu Khotib dan Imam Sholat Jumat di Masjid Al – Ikhlas Samora An. Ustad Muhammad Asroi Saputra Hasibuan.
Kapolres dalam tatap muka dengan masyarakat menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dan juga menerima keluhan yang terjadi di masyarakat dan mengajak masyarakat untuk ikut menjaga keamanan dengan cara menjadi polisi bagi diri sendiri, mulai dari menjaga lingkungannya dan keluarga juga menyampaikan masalah Peredaran Narkoba agar masing masing mengawasi masyarakat agar jangan terlibat baik mengkonsumsi maupun pengedar narkoba.
Kapolres Padangsidimpuan menyampaikan Pesan-Pesan Kamtibmas di Wilayah Kota Padangsidimpuan dan memberikan Nomor Call Center guna untuk menerima masukan dan informasi kepada Polres Padangsidimpuan dan juga menyampaikan pesan dalam menggunakan Media Sosial dengan yang baik dan benar dan apabila ada gangguan kamtibmas maupun peredaran Narkokoba agar segera menyampaikannya ke Bhabinkamtibmas
Subuh Siregar selaku Kepala Lingkungan III Gang lurah Kel. Silandit Kecamatan Padangsidimpuan. Padangsidimpuan selatan menyampaikan Terimakasih banyak atas kunjungan bapak Kapolres ke Lingkungan kami
“Sampai saat ini situasi masih Kondusif dan apabila nantinya ada gangguan Kamtibmas kami akan segera langsung menghubungi Call Center yang telah diberikan kepada kami dan berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas,” Ujarnya.
Setelah selesai Pelaksanaan Ibadah Sholat Jumat,di Masjid Al – Ikhlas Samora Kel. Wek I Kecamatan Padangsidimpuan Utara Kota Padangsidimpuan Kapolres Padangsidimpuan memberikan Pesan – Pesan Kamtibmas dan berharap agar Tokoh masyarakat, Tokoh Agama, dan Tokoh Adat menyampaikan atau memberikan saran kepada kami Polres Padangsidimpuan dalam pelaksanaan tugas agar lebih baik kedepannya.
“Kami Polres Padangsidimpuan sudah melakukan upaya penurunan dan pemberantasan Penyalahgunaan Narkoba di Wilayah Kota Padangsidimpuan dengan membentuk Tim Khusus dan bekerja sama dengan BNNK Tapanuli Selatan termasuk Judi dan Permainan Meja Biliar” Ujar Kapolres.
Kapolres mengatakan bila adanya Gangguan Kamtibnas diwilayah Kelurahan Wek I Kecamatan Padangsidimpuan Utara agar di sampaikan kepada bhabinkamtibmas ataupun kepada Polres Padangsidimpuan melewati Call Center 110.
Terlihat Kasat Intelkam AKP Pahotan Gulrom bersama personil.lainnya terus setia mendampingi Kapolres AKBP Dwi Prasetyo Wibowo setiap melaksanakan Kemas tersebut.(Rts/red)