Papua (pewarta.co) – Personel Satgas Pamtas Yonif 713/ Satya Tama kembali mengamankan minuman keras berjenis campuran, Personel Satgas 713/ST menggelar penegakan dan penertiban keamanan cipta kondisi menjelang Natal dan Tahun Baru dengan hasil 52 Botol dan Panah Wayer di 4 (Empat) tempat yaitu Pos Kotis, Pos Nafri, Pos Koya Koso dan Pos Kout KM 31, Sabtu Malam (21/12/2019).
Pelaksanaan ini digelar atas perintah lisan langsung yang di tekankan oleh Dansatgas Yonif 713/Satya Tama Letkol Inf Dony Gredinand untuk menjaga kemananan khususnya menjelang Natal dan Tahun Baru yang tinggal menghitung hari lagi, kami ingin memberikan rasa aman bagi umat Kristiani dalam menjalankan Ibadah Natal dan perayaannya.
Sedikitnya tiap tiap pos jajaran Satgas Yonif 713/Satya Tama melibatkan 45 personel dalam pelaksanaan Penertiban malam tersebut yang di kerjakan di 4 (Empat) Pos ini.
Dansatgas Yonif 713/Satya Tama Letkol Inf Dony Grediand, S.H., M.Tr.Han., M.I. Pol menegaskan “Pelaksanaan Kegiatan Penertiban ini akan dilakukan terus menerus yang dilaksanakan pada jam J yang sudah di tentukan, apalagi menjelang Natal dan Tahun Baru kali ini dan memang kebanyakannya diwilayah Pos Jajaran saya peredaran miras itu banyak kami dapati dan kebanyakan miras yang kami amankan itu untuk di konsumsi sendiri bukan untuk diperjual belikan” ungkapnya.
Selain Tugas Pokok yang sudah jelas menjaga kedaulatan dan keamanan wilayah NKRI Satgas Yonif 713/Satya Tama pun mengamankan rusaknya masa depan gara gara mengkonsumsi minuman beralkohol dan disamping itu juga kami sangat mencegah adanya penyelundupan Narkotika sejenis ganja dll. (Red)