Naikake (Pewarta.Co) – Anggota Pos Naikake Dari Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonif 132/BS Menerima laporan dari Bapak Bernabas Elu bahwa mobil truk nya terguling, pada saat Sedang menambang pasir di sungai Yang letak nya tidak jauh dari Pos penjagaan, di Desa Naikake, Kecamatan. Mutis, Kab. Timor Tengah Utara,Sabtu(14/9/2019).
Saat mendapat laporan dari warga, Personil Pos Naikake yg dipimpin oleh Lettu Arh Indra Prasetya langsung bergerak menuju lokasi kejadian, ” Mendengar laporan tersebut Komandan Pos(Danpos) Lettu Arh Indra Prasetya Memerintahkan anggota nya, untuk terjun langsung membantu mengevakuasi truk yang terbalik tersebut.
Setibanya di lokasi anggota Pos naikake yang dipimpin Danpos Lettu Arh Indra Prasetya beserta 5 orang anggota diantaranya, Praka Vico,Pratu Rama,Pratu Yudha,Prada Hendra,Prada Rebenrio, segera melaksanakan upaya evakuasi yang di bantu dengan masyarakat yang ada disekitar lokasi truk yang terguling.
Berkat kerja Sama TNI dan Masyakarat akhirnya truk dapat di evakuasi di tempat yang aman. Dalam insiden terbaliknya truk tersebut, tidak ada korban jiwa ataupun luka-luka.
Terima Kasih kepada Anggota TNI dari Satgas Pamtas Yonif 132/BS yang sudah sigap dalam membantu kami dalam kecelakaan ini”ucap Bernabus.
Masyarakat sekitar pun turut bangga, sebab pos ini berdiri dekat dengan pemikiran masyarakat perbatasan, khususnya wilayah Desa Naikake. “Adanya pos ini berada dekat dengan kami,semakin memudahkan kami apabila ingin meminta bantuan bapak-bapak TNI dari Satgas Pamtas Yonif 132/BS,”tuturnya. (AVID/red)