Keroom (Pewarta.co)-Personel Pos Pitew Yonif 713/ST menggelar bakti sosial pengobatan gratis di Kampung Kriko Distrik Arso Timur, Kabupaten Keerom.
Bakti sosial pengobatan gratis tersebut dilaksanakan Pos Pitewi Yonif 713/ST bekerja sama dengan Puskesmas Pitewi, Kamis, (3/10/2019).
Bakti sosial ini merupakan suatu kegiatan yang bekerja sama dengan Puskesmas Pitewi dalam rangka untuk sarana dan prasarana pengobatan serta penyuluhan terhadap masyarakat dibidang kesehatan.
Pentingnya kegiatan penyuluhan dan pengobatan ini dikarenakan masyarakat di Kampung Kriko dan khususnya di sekitar Pos Pitewi masih kurang mengerti akan pentingnya menjaga kesehatan, dari segi fasilitas Puskesmas yang ada maupun jarak menuju Puskesmas yang lumayan jauh sehingga menjadi alasan untuk masyarakat malas datang berobat atau hanya sekedar mengecek kesehatannya.
Dalam kegiatan pengobatan dan penyuluhan kesehatan ini dihadirkan pula petugas dari Puskesmas Pitewi yang berjumlah 5 orang yaitu Helaria, Amd Kep, Agustina, Amd, Bambang, Amd, Muhamat Munir, S. Kep. NS dan Maria Densi O F, Amd.
Tidak ketinggalan, tokoh masyarakat di Kampung Kriko, Bernart dan Sonya Kober.
Kegiatan dimulai dari pukul 08.30 WIT yang diawali dengan kegiatan imunisasi anak oleh Bakes Kompi Serda Irwansyah bersama dengan Ibu Maria Denso O F, Amd Kep yang kemudian dilanjutkan dengan kegiatan konsultasi ataupun mendengar keluhan kesehatan dari masyarakat.
Selanjutnya pada pukul 10.00 WIT pendataan masyarakat yang akan berobat dan langsung ditangani oleh Serda Irwansyah yang dibantu oleh anggota Kesehatan dari Puskesmas Pitewi.
Masyarakat di Kampung Kriko sangat senang dan antusias menyambut kegiatan ini, mereka berharap kegiatan seperti ini akan terus terlaksana selama Satgas Yonif 713/ST berada di Tanah Papua.
Kegiatan pengobatan dan penyuluhan kesehatan ini kedepannya akan di laksanakan ke kampung-kampung yang secara bergantian yaitu Kampung Pitewi, Kampung Kriko, Kampung Pikere dan Kampung Sangke.
Di akhir kegiatan, Serda Irwansyah Bakes Kompi mengatakan pihaknya sangat senang atas sambutan masyarakat setempat.
“Kami Satgas Yonif 713/ST sangat senang dengan sambutan masyarkat yang antusias dan mau mengikuti pengobatan dan penyuluhan kesehatan ini, kami berharap ke depannya kegiatan ini akan terus terlaksana selain membantu kesulitan masyarakat juga sekaligus komunikasi dengan masyarakat di sekitar pos,” katanya. (ril)