Medan (Pewarta.co)-Rumah Sandiuno Indonesia (RSI) Provinsi Sumatera Utara yang berkantor di Jalan Darat Medan, melaksanakan RSI Peduli di Mesjid As Sholihin Jalan Sei Bilah Medan, Jumat, (10/12/2021).
Kegiatan RSI Peduli didukung Ketua RSI Sumatera Utara Andida Madra Ays,, Bendahara Zube, Waka I Tengku Muhammad Putra Daniel, Waka III Jedot Ichwan, Humas Tengku Syahdan dan melibatkan UMKM Binaan yakni States Coffee dan Lydia Catering serta didukung oleh Biznet.
Tim kordinator kegiatan Rumah Sandiuno Indonesia (RSI) Peduli, Donny F. Buchari, saat di jumpai wartawan menyampaikan terima kasih kepada seluruh pendukung acara ini, Mudah2 an apa menjadi niat kita dikabulkan Tuhan Yang Maha Esa.
Kadiv Rumah Sandiuno Indonesia Sumatera Utara Dino Nasution menambahkan, dalam kondisi yang sulit ini, marilah kita meringankan beban saudara-saudara kita.
Ketua BKM mesjid As Sholihin mengucapkan terima kasih atas kegiatan ini. Selain itu, beliau menyampaikan bahwa mesjid As Sholihin merupakan mesjid yg sudah tidak dapat menampung jamaahnya. Untuk itu membutuhkan donatur dalam rangka membesarkan mesji ini.
In sha Allah kegiatan RSI Peduli, akan terus dilaksanakan di setiap hari Jumat dengan lokasi dan Mesjid yang berbeda. (Syahdan/Red)