Medan (Pewarta.co)-Ketua Persatuan Wartawan (Pewarta) Polrestabes Medan Chairum Lubis, SH kembali melaksanakan gerakan sosial Jum’at Barokah di akhir tahun 2020 dengan menyantuni ratusan anak yatim dan kaum Duafah.
Pemberian tali asih berupa santunan tersebut dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah di Kantor Pewarta Polrestabes Medan Jalan AR Hakim No 123 Medan, Jumat (25/12/2020) siang.
“Akhir tahun 2020 ini ada ratusan anak yatim dan kaum Dhuafa yang kita santuni, ” ucap Sekretaris Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumut ini.
Pemred Media Online Pewarta.co, ini rutin melaksanakan kegiatan sosial Jum’at Barokah baik di kantor Pewarta maupun di tempat lainya. Sebelumnya Pewarta Polrestabes Medan juga memberikan santunan kepada ratusan anak yatim dan kaum duhafa yang terdampak Covid-19.
“Anak-anak yatim ini berhak mendapatkan rezeki dari Pewarta Polrestabes Medan yang selalu melakukan gerakan sosial untuk mengangkat derajat hidup warga kurang mampu di Kota Medan,” ucap Chairum Lubis.
Pantauan wartawan, seusai Sallat Jumat ratusan anak yatim telah berkumpul dan berbaris di depan Kantor Pewarta Polrestabes Medan.
Anak-anak kurang mampu ini seakan tau jika Ketua Pewarta Polrestabes Medan memberikan santunan kepada mereka.
Dengan tulus, Ketua Pewarta Chairum Lubis, SH menanggapi ratusan anak-anak yatim dan kurang mampu dengan memberikan santunan kepada mereka.
Pemberian santunan itu dengan cara anak yatim l berbaris, kemudian berjalan satu persatu dan Ketua Pewarta Polrestabes Medan didampingi pengurus memberikan santunan sambil bersalaman dengan ratusan anak yatim.
Hal ini dilakukan karena Pewarta Polrestabes Medan tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran virus corona. Kepada warga Chairum berharap tetap menggunakan masker di luar rumah dan cuci tangan pakai sabun, jaga jarak dan hindari berkerumun.
Chairum mengungkapkan, santunan tersebut sesuai arahan dari Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin dan Waka Polda Sumut Brigjen Pol Dr H Dadang Hartanto SIK MSi dan
Kapolsek Selesai AKP Feriawan.
Santunan ini diberikan juga sesuai arahan dari mantan Waka Polda Sumut Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto SIK MHum yang sekarang menjabat Kasetukpa Lemdiklat Polri dan Kapolrestabes Medan Kombes Pol Riko Sunarko SH, SIK, MSi. (red)