Medan (Pewarta.co)-Dukung Kabareskrim Komjen Agus Andrianto, Ikatan Pelajar Muhammadiyah Sumatera Utara (IPM-Sumut) bilang Ferdy Sambo benalu di tubuh polri.
Hal itu disampiakan Ketua Umum IPM Sumut, Jowanda Harahap menjawab sejumlah wartawan perihal tudingan mantan Kadiv Propam Ferdy Sambo dan koleganya terhadap Kabareskrim, Komjen Agus Andrianto yang dinilai telah merusak citra polri.
Begitu juga dengan tudingan dari Kepala Biro Pengamanan Internal Hendra Kurniawan. Tudingan dimaksud soal adanya dugaan aliran uang dari tambang ilegal di Kalimantan Timur (Kaltim) yang dituding terus mengalir ke Kabareskrim.
Bahkan, Jowanda juga menyebut, Ferdy Sambo cs telah menjadi benalu di Korps Tribrata.
“Oknum polisi seperti ini ibarat benalu yang tumbuh bersama-sama dengan tumbuhan yang akhirnya justru menggerogotinya,” ujar Jowanda, Minggu (27/11/2022).
Jowanda menjelaskan, Ferdy Sambo cs telah menjadi tontonan masyarakat luas karena melakukan rekayasa kematian Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.
Meski sudah menjadi tontotan masyarakat terkait tingkah laku oknum jenderal Polri ini, malah sebaliknya, Ferdy Sambo diduga merekayasa mantan anggota Polri, Ismail Bolong.
Karena itu, ungkap Jowanda, ia menduga ada hal yang dipaksa dan Ismail Bolong mendapat ancaman untuk membuat pengakuan bahwa Komjen Agus menerima suap dari hasil tambang ilegal di Kaltim.
“Kami menduga bahwa hal tersebut dilakukan sebagai upaya untuk menjatuhkan citra Kabareskrim, yang saat ini menurut kami telah menunjukkan dedikasi, loyalitas, dan integritas yang tinggi dalam penegakan hukum,” ungkapnya.
Selain itu, katanya, sejauh ini Kabareskrim dan jajaran telah melakukan penegakan hukum yang sesuai standar operasional prosedur. Dalam kaitan ini, Jowanda memberi apresiasi sekaligus mendukung Bareskrim dan jajaran pada tingkat Polda, Polres hingga Polsek untuk tetap melakukan penegakan hukum yang maksimal.
“Kami mengapresiasi dan mendukung Kabareskrim dalam upaya menegakkan hukum agar kepercayaan publik pada polri dapat semakin meningkat dan semakin kuat kembali. Polri semakin dicintai rakyat serta semakin dicintai masyarakat,” pungkasnya. (red)