Medan (Pewarta.co)-Dirut PUD Pasar Medan Suwarno menjadi starter pada laga sepakbola yang mempertemukan Pemko Medan melawan Pemkab Tapanuli Tengah (Tapteng).
Ini merupakan pertandingan persahabatan antar-aparatur pemerintahan tahun 2021 yang digelar 10-11 Desember di Stadion Teladan, Medan.
Tim Pemko Medan dipimpin oleh Wali Kota Medan M Bobby Nasution, sedangkan tim Pemkab Tapteng dipimpin oleh Bupati Bachtiar Sibarani. Nama lainnya yang menjadi starter pada pertandingan itu antara lain Kajari Medan, Dandim 0201/Medan, Kadishub Medan, dan pejabat di lingkungan Pemko Medan Selain Dirut, ada pula para pegawai PUD Pasar Medan seperti Dedy Freddy, Suriantono, Ardi Mulyono, Sugianto, Diva Hardiansyah, dan Sudarto.
Pada pertandingan yang digelar dengan durasi 2 x 35 menit ini, Dirut PUD Pasar Suwarno menempati posisi sebagai bek kanan. Pada babak pertama, Pemko Medan unggul dengan skor 1-0.
Memasuki babak kedua, pergantian pemain pun terjadi. Adanya nafas segar membuat Tim Pemko Medan menambah dua gol lagi. Skor 3-0 bertahan hingga pluit panjang.
Dirut PUD Pasar Suwarno menyebut, pertandingan ini merupakan upaya Wali Kota Medan Bobby Nasution untuk menciptakan silaturahmi antsr-aparatur pemerintahan. Ia merasa senang dengan hasil yang diraih. “Semoga hasil akhir pada pertandingan ini, bisa menjadi modal untuk menghadapi lawan di final,” pungkasnya. (ril)