Lhokseumawe (pewarta.co) – Polres Lhokseumawe, menggelar kegiatan makan gratis bersama warga di Kecamatan Nisam Antara, Kabupaten Aceh Utara.
Kegiatan ini dilakukan dalam rangka program Jumat Barokah Polres Lhokseumawe, Jumat (9/10/2020) di warung Mak Padang di Desa Alue Dua, Kecamatan Nisam Antara, Kabupaten Aceh Utara.
Dalam kegiatan tersebut turut dihadiri oleh muspika, para Pa Polres, Kapolsek Nisam, Geuchik dan perangkat desa, tokoh agama, tokoh masyarakat serta tokoh pemuda dan masyarakat Desa Alue Dua.
Dalam giat jumat barokah, Polres Lhokseumawe menyiapkan 300 hidangan makan siang dengan menu masakan soto, rendang, dendeng sambal, sayur urapan dan sambal udang.
Acara makan gratis bersama ini dilaksanakan setelah selesai sholat jumat sebagai bentuk nyata jalinan silaturahmi antara Polri dengan masyarakat dan juga sinergitas antara TNI/Polri juga instansi terkait lainnya.
Dalam kesempatan tersebut Polres Lhokseumawe juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, sehingga bila ada permasalahan ataupun gangguan Kamtibmas di wilayahnya bisa diselesaikan dengan mudah karena jalinan silaturahmi telah terbangun.
Pada kesempatan tersebut, Polres Lhokseumawe juga menghimbau untuk semuanya agar selalu memakai masker serta mematuhi protokol kesehatan tentang pandemi Covid-19.
Kegiatan Jumat Barokah ini akan terus berlanjut di setiap hari jumat berikutnya. (Dedi)