Medan (pewarta.co) – Polantas Polrestabes Medan sosialisasi Operasi Patuh Toba 2022 di Pajak USU Jalan Djamin Ginting, Kamis (16/6/2022).
Sosailisasi tersebut mengajak masyarakat khususnya ojek online untuk tertib berlalu lintas ketika berkendara di jalan raya.
Polantas juga membentangkan spanduk bertuliskan tertib berlalu lintas selamatkan anak bangsa. Sosialisasi dipimpin oleh Kanit Kamsel Sat Lantas Polrestabes Mesan AKP Rosmeri.
AKP Rosmeri pun berdialog dengan para driver ojek online. Dia pun mengajak para driver ojek online untuk tetap tertib berlalu lintas.
“Untuk supir grab dan gojek suka melawan arah. Saya harap dengan Ops Patuh Toba ini tidak ada lagi kendaraan khususnya sepeda motor yang lawan arah lagi,” ujar AKP Rosmeri.
Selanjutntya personel Polantas Polrestabes Medan foto bersama membentangkan spanduk bersama para driver ojek online. (Ded/red)