Tanjungbalai (pewarta.co) – Polres Tanjungbalai menyediakan Gerai Vaksinasi Presisi guna melayani warga Kota Tanjungbalai melaksanakan vaksin cegah Covid-19 di Poliklinik Polres Tanjungbalai samping Kantor Polsek Tanjungbalai Selatan.
Kapolres Tanjungbalai AKBP Putu Yudha Prawira SIK, MH saat meninjau kegiatan vaksinasi di Gerai Vaksinasi Presisi Polres Tanjungbalai mengatakan, Gerai Vaksinasi ini disediakan mulai hari ini, Senin (5/7/2021) untuk melayani warga Kota Tanjungbalai yang ingin divaksin.
Petugas Vaksinator yang dilibatkan dalam kegiatan ini sebanyak 6 orang dari Puskesmas Umar Damanik, Kecamatan Tanjungbalai Selatan ditambah 5 orang Petugas Kesehatan Poliklinik Polres Tanjungbalai.
Target Vaksinasi adalah masyarakat umum sebanyak 250 orang, jenis vaksin yang diberikan Sinovac, terang Kapolres Tanjungbalai AKBP Putu Yudha Prawira SIK, MH.
Putu Yudha menambahkan bahwa kegiatan vaksinasi pada Gerai Vaksinasi Presisi ini adalah untuk membantu pemerintah agar masyarakat lebih banyak yang bisa dilayani untuk divaksin sehingga bisa lebih cepat earga Kota Tanjungbalai telah mengikuti vaksin.
Sampai jam 10.30 WIB, warga Kota Tanjungbalai yang telah dilayani pada Gerai Vaksinasi Presisi Polres Tanjungbalai sebanyak 120 orang yang dilaksanakan dengan Protokol Kesehatan secara ketat.
“Kita berharap semoga semakin banyak warga yang mengikuti vaksinasi yang sedang dilaksanakan ini sehingga target pemerintah satu juta orang sehari tervaksin dapat tercapai,” sebut Putu. (red)