Tanjungbalai (Pewarta.co)-Cipta Kondisi menjelang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) 2020, Polres Tanjungbalai menggelar patroli gabungan, TNI, Pemerintah Kota (Pemko).
Kegiatan tersebut dilaksanakan berdasarkan tindak lanjut dari implementasi Inpres No. 6 Tahun 2020.
“Selain melaksanakan patroli cipta kondisi, personel Polres Tanjungbalai beserta TNI dan Pemko Tanjungbalai juga menyosialisasikan adaptasi kebiasaan baru,” ujar Kapolres Tanjungbalai, AKBP Putu Yudha Prawira SIK MH, Sabtu, (12/9/2020).
Kebiasaan baru dimaksud, lanjut dijelaskan mantan Kasat Reskrim Polrestabes Medan ini bertujuan untuk mencegah penyebaran Covid-19 dengan menaati protokol kesehatan sesuai anjuran Pemerintah.
“Ini semua penting dilaksanakan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 sehingga warga kota Tanjungbalai terhidar dari virus tersebut,” jelasnya.
Kegiatan tersebut, kata Kapolres dilaksanakan di enam lokasi yang merupakan objek vital dan arena berkumpul warga di Kota Tanjungbalai.
“Sedangkan kegiatan yang mengedapankan salam, senyum, sapa (3S) tersebut dipimoin oleh penjab KBO Satreskrim, Iptu K Sitepu,” pungkas Alumbus Akademi Kepolisian (Akpol) Tahun 2000 ini. (rks)