Padangsidimpuan (Pewarta.co) -Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution SH bersama dengan sejumlah Kepala Daerah se Tapanuli Bagian Selatan (Tabagsel) melakukan pertemuan dengan Forum Percepatan Pembangunan Wilayah Tabagsel di Hotel Aryaduta Jakarta, (28/1).
Pertemuan tersebut digelar dalam rangka membuat komitmen bersama untuk percepatan pembangunan di wilayah pecahan Kabupaten Tapanuli Selatan tersebut yaitu Kota Padangsidimpuan, Kab.Tapanuli Selatan, Kab.Mandailing Natal, Kab. Padang Lawas Utara dan Kab. Padang Lawas, diantaranya mengenai peningkatan jalan nasional sebagai konektifitas yang bisa melingkari Wilayah Tabagsel.
Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution pada kesempatan tersebut menyampaikan harapannya dengan adanya Forum percepatan pembangunan Tabagsel tersebut dapat menjadi roh bagi geliat untuk kemajuan bersama wilayah Tabagsel. Karenanya, sinergitas, penyatuan persepsi dan pandangan dalam melihat kebutuhan bersama untuk saling menopang dalam upaya memajukan Tabagsel secara keseluruhan secara bersama – sama adalah tanggungjawab bersama, demi kemaslahatan masyarakat diwilayah Tapanuli Bahagian Selatan.
Dan pada kesempatan yang sama Herry Lontung Siregar menyatakan harapan yang sama dan akan berusaha semaksimal mungkin untuk meneruskan seluruh program Kabupaten/Kota ini ke Pemerintah Pusat demi percepatan pembangunan wilayah tabagsel.
Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Forum Percepatan Pembangunan Tabagsel, Herry Lontung Siregar, Sekretaris Rahmat Pardamean Hasibuan, Bupati Madina Drs. Dahlan Hasan Nasution, Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution, SH, Bupati Padang Lawas Ali Sutan Harahap, Bupati Padang Lawas Utara Andar Amin Harahap dan Wakil Bupati Tapanuli Selatan Aswin Efendi Siregar, tokoh Mandailing Natal Husni Hasibuan serta tamu undangan lainnya.
Kepala Bagian Protokol & Komunikasi Pimpinan Kota Padangsidimpuan Nurcahyo B Susetyo usai pertemuan tersebut mengatakan pertemuan tersebut cukup penting untuk membangun kesepakatan bersama pada wilayah Tabagsel.
” Ini sangat penting untuk mendorong percepatan pembangunan di wilayah Tapanuli Bagian Selatan, dan pertemuan malam ini merupakan langkah awal untuk menyusun rumusan yang akan dibawa pada rapat yang lebih besar yang akan digelar besok”, ungkapnya. (Rts/Red)