Asahan (Pewarta.co) – Seluruh pasangan calon bupati dan wakil bupati di wilayah Sumatera Utara hari ini Rabu 09 September 2020 kembali melakukan test kesehatan yang sebelumnya juga telah melaksanakan test rohani dan jasmani yang dilaksanakan di Ballroom Santika Premiere Dyandra Medan.
Pelaksanaan uji kesehatan tersebut sesuai undangan KPU Kabupaten Asahan sesuai dengan surat undangan nomor 2116/PL.02.2-SD/1209/KPU-Kab/IX/2020 tertanggal 5 September 2020 tentang test kesehatan, dan kabupaten Asahan terdapat tiga calon pasangan Bupati dan wakil bupati yang akan mengikuti Pemilu Kada serentak 2020.
Keterangan Mapilindo ketua tim pemenangan paslon Surya Taufik yang turut serta mendampingi pasangan calon tersebut mengatakan dalam Pilkada Serentak 2020 ini, kabupaten Asahan secara resmi akan diikuti oleh tiga pasangan calon.
Diantaranya pasangan Hj.Nurhajijah bersama H.Hendri Siregar dengan sebutan NURI yang diusung oleh Parpol Gerinda,PKB dan PKS dan didukung oleh partai Nasdem selanjutnya pasangan calon H.Surya berpasangan dengan Taufik ZA Siregar, dengan sebutan ST20 yang salah satunya merupakan Incumbent yang di usung oleh enam parpol diantaranya Golkar, Demokrat, PPP, PKPI, PAN dan Perindo dan pasangan calon Romansyah berpasangan dengan Hj.Winda Fitrika dengan sebutan Roswin diusung oleh PDI Perjuangan dan Hanura, ujarnya.
Mapilindo juga mengatakan terkhusus untuk pasangan calon Surya Taufik sebelumnya juga telah melakukan uji kesehatan berkaitan denga Covid 19 yang dilakukan secara mandiri yang hasilnya pasangan calon Surya Taufik tidak terdeksi terpapar Covid 19.
Dan pada hari ini dilakukan test kesehatan di RSU Adam Malik Medan dengan pemeriksaan kesehatan diantaranya pemeriksaan USG, laboratorium puasa,. Mata, test urine yang di lakukan oleh BNN,Rontgen, pemeriksaan penyakit dalam, bedah degistif, urologi, gigi dan mulut, ortopedi, THT serta uji laboratorium setelah 2 jam sehabis makan.
Pemeriksaan tersebut akan dilanjutkan pada pemeriksaan kesehatan diantaranya treadmill, ekokardiografi, neurologi, paru paru, dan ingin serta setelah semua pemeriksaan tersebut usai juga dilanjutkan pada section pemeriksaan psikuatri dan wawancara.
Dari rangkaian pemeriksaan tersebut tentunya nantinya akan diketahui pasangan calon yang benar benar sehat serta yang layak untuk dipilih oleh warga masyarakat untuk dapat memimpiin Asahan dalam lima tahun kedepan.
Mapilindo juga mengatakan saat ini warga masyarakat sudah sangat pintar dan jeli dalam menentukan pilihannya, dan warga masyarakat juga tentunya tidak akan memilih paslon yang mempunyai track record tidak baik selagi masih ada paslon yang lebih baik lagi, ungkapnya. (mc/red)