Asahan (Pewarta.co) – Sekolah SMKN 1 Pulau Rakyat menggelar Happy Graduation / pelepasan peserta didik, Kamis (4/5).
Kepala SMKN 1 Pulau Rakyat, M Bahmid Efendi Pulungan Spd mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan sebagai sarana pertemuan rekan-rekan seperjuangan yang telah mengenyam masa SMK dan sebagai syarat akan makna pertemuan, kebersamaan dalam sebuah proses dan perpisahan.
“Kegiatan Happy Graduation / pelepasan peserta didik kelas bukan hanya sekedar prosesi melepas peserta didik Kelas yang telah menyelesaikan masa pendidikannya 3 tahun di SMK Negeri 1 Pulau Rakyat dari pihak sekolah kepada Orangtua/Wali peserta didik saja, tetapi juga sebagai upaya sekolah dalam mengarahkan peserta didik Kelas untuk selalu bersyukur atas berbagai limpahan rezeki dan nikmat karunia dari Tuhan Yang Maha Esa,” terangnya.
Dirinya menghimbau kepada seluruh peserta didik untuk tidak melakukan selebrasi yang tidak bermanfaat yang justru dapat berakibat merugikan diri sendiri dan keluarga, seperti konvoi di jalan, saling mencorat-coret baju yang kemudian akan membuat grafity di jalan.
“Kegiatan Happy graduation sebagai bagian penutup dari akhir interaksi proses pendidikan di SMK Negeri 1 Pulau Rakyat Angkatan tahun 2023,” ucapnya.
Kegiatan Happy Graduation tersebut dihadiri oleh seluruh siswa-siswi, staf, dewan guru, kepala sekolah, Waka Kesiswaan dan tamu undangan lainnya.
(ded/red)