Pematangsiantar (pewarta.co) – Tim Itdam I/BB melaksanakan Wasrik ke Rindam I/BB terhadap pelaksanaan Program Kerja Satuan.Kamis (16/01/20).
Tim Wasrik Itdam I/BB tersebut dipimpin langsung oleh Irdam I/BB Kol Inf R. Sidharta Wisnu Graha,S.E. sebagai Penanggung jawab Wasrik Itdam.
Kata sambutan yang disampaikan pada taklimat awal oleh Danrindam I/BB, mengucapkan terimakasih kepada Irdam I/BB selaku penanggung jawab Tim Wasrik Itdam I/BB dan seluruh rombongan atas kunjungannya ke Rindam I/BB.
Danrindam I/BB mengatakan dengan adanya kegiatan Wasrik ini berharap dapat membantu terselenggaranya akuntansi penyajian laporan keuangan yang berkualitas di Rindam I/BB.
Apabila ada kekurangan dan kesalahan dalam penyelenggaraan dan penyajian laporan keuangan, maka dapat dilakukan perbaikan atau koreksi atas kekurangan dan kesalahan tersebut.
Oleh karena itu sekali lagi kami berharap dalam kegiatan Wasrik ini dapat memberikan masukan yang berharga atas produk laporan pertanggung jawaban program kerja satuan bagi peningkatan akuntabilitas kinerja dan pengelolaan anggaran Rindam I/BB pada tahun tahun mendatang.
Danrindam I/BB menekankan kepada para pejabat Rindam I/BB agar terbuka dan menyiapkan data yang dibutuhkan sebagai pertanggung jawaban dalam pelaksanaan program kerja masing masing bagian serta jadikan kegiatan ini sebagai sarana instrospeksi untuk perbaikan kinerja Rindam I/BB.
Turut hadir dalam acara tersebut adalah Tim Wasrik Itdam I/BB, Wadan Rindam I/BB Kol. Inf. Waston Purba, S.I.P dan pejabat Distribusi A, B Rindam I/BB. (Tim Rindam). (AVID)