Medan (pewarta.co) – Kasat Sabhara Polrestabes Medan, AKBP Sonny Wilfrid Siregar, SH, MH mengambil apel pagi anggota Sat Sabhara di Lapangan Mako Sat Sabhara Polrestabes Medan, Kamis (1/2/2018).
Selain memberikan pengarahan kepada anggota, Kasat Sabhara memberikan buku saku tentang kegiatan Operasi Mantap Praja 2018 di Sumatera Utara kepada seluruh anggota.
“Maksud dan tujuan pemberiam buku saku itu sebagai pegangan bagi setiap anggota serta menjadi pedoman bagi anggota dalam pelaksanaan pengamanan mantap praja yang akan berlangsung pada tahun 2018 ini,” kata Kasat Sabhara Polrestabes Medan, AKBP Sonny Wilfrid Siregar, SH,MH .(red)