• Hubungi Kami
  • Redaksi
  • Pasang Iklan
Jumat, 25 Juli 2025
Pewarta.co
  • HOME
  • Medan
  • Sumut
  • RIAU
  • Aceh
  • Hukum
  • Politik
  • Ekonomi
  • Nasional
  • Internasional
  • Sport
  • Advertorial
No Result
View All Result
  • HOME
  • Medan
  • Sumut
  • RIAU
  • Aceh
  • Hukum
  • Politik
  • Ekonomi
  • Nasional
  • Internasional
  • Sport
  • Advertorial
No Result
View All Result
Pewarta.co
No Result
View All Result
Home News Medan
Panggung Fashion KKSU 2025, Saat Warisan Budaya Berpadu Inovasi

Panggung Fashion KKSU 2025, Saat Warisan Budaya Berpadu Inovasi

by Redaksi
Senin, 21 Juli 2025
in Medan
5
VIEWS
FacebookTwitterWhatsappLineWechat

Medan (Perwata.co)-Bukan hanya memamerkan produk kreatif UMKM, Karya Kreatif Sumatera Utara (KKSU) 2025 juga sukses menempatkan wastra lokal sebagai bintang utama.

Dalam rentetan pertunjukan dan kompetisi fashion selama tiga hari, 18 – 20 Juli 2025, publik dibuat terpukau oleh transformasi kain tradisional Sumut menjadi busana kontemporer yang memikat.

bacajuga

Polri Mengelar Pekan Olahraga Nasional Taekwondo Kapolri Cup Ke 6

Perkuat Tata Kelola dan Manajemen Risiko dalam Satu Platform Terpadu

Rutan Tanjung Pura Diterpa Hoaks! Para Mantan Warga Binaan Angkat Bicara

Dengan semangat “Dari Tradisi untuk Dunia”, panggung fashion KKSU menjadi ruang bagi para desainer muda menampilkan karya terbaik mereka. Nuansa etnik yang kuat dipadukan teknik modern, menciptakan harmoni antara budaya dan tren global.

Sejak hari pertama, Jumat (18/7/2025) area fashion menjadi magnet pengunjung. Workshop Personal Color bersama Wardah menjadi pintu masuk yang menarik, memperkenalkan pentingnya pemilihan warna busana yang sesuai karakter pribadi.

Talkshow bertajuk “Sustainable Fashion” juga membuka wawasan, bagaimana kain tradisional dapat masuk ke industri mode global dengan pendekatan ramah lingkungan dan etis. Diskusi ini mempertemukan pelaku fesyen, akademisi, dan pelaku usaha dalam satu panggung.

Tak kalah mencuri perhatian, Grand Final Lomba Fashion KKSU 2025 mempersembahkan karya-karya terbaik desainer muda Sumut. Busana berbahan wastra seperti songket, ulos, dan tenun ikat tampil modern tanpa kehilangan jati diri. Detail bordir halus, siluet kontemporer, dan pilihan warna yang segar menjadikan koleksi-koleksi ini layak tampil di runway internasional.

Rangkaian fashion show selama KKSU 2025 tidak hanya menampilkan keindahan visual, tapi juga menjadi ruang edukatif dan regeneratif. Acara ini membuktikan bahwa Sumatera Utara memiliki talenta dan potensi kuat dalam industri fashion berbasis budaya lokal.

Bank Indonesia bersama mitra-mitra strategis menjadikan segmen fashion ini sebagai pilar utama pengembangan UMKM, khususnya di kalangan generasi muda.
Wastra bukan hanya warisan, tapi aset masa depan jika dikemas dengan inovasi dan relevansi global.

Dari panggung KKSU 2025, desainer lokal Sumut diharapkan terus melangkah ke jenjang yang lebih tinggi, menjalin kerja sama dengan fashion buyer, mengikuti kurasi produk, hingga tampil di ajang nasional dan internasional seperti INACRAFT atau Indonesia Fashion Week.

Sebagai bentuk keberlanjutan, BI Sumut akan mendampingi para pelaku UMKM fashion melalui inkubasi bisnis kreatif, pelatihan ekspor, dan integrasi dengan ekosistem digital. (gusti)

Related Posts

Polri Mengelar Pekan Olahraga Nasional Taekwondo Kapolri Cup Ke 6
Medan

Polri Mengelar Pekan Olahraga Nasional Taekwondo Kapolri Cup Ke 6

Jumat, 25 Juli 2025
Diduga Tidak Presisi, Kompol Jhonson Sitompul dan Penyidik Pembantu Dilaporkan ke Propam Polda Sumut
Medan

Diduga Tidak Presisi, Kompol Jhonson Sitompul dan Penyidik Pembantu Dilaporkan ke Propam Polda Sumut

Kamis, 24 Juli 2025
Dukung Antikorupsi & Anti-TPPU, OJK dan Ditjen AHU Tingkatkan Integrasi Data
Medan

Dukung Antikorupsi & Anti-TPPU, OJK dan Ditjen AHU Tingkatkan Integrasi Data

Kamis, 24 Juli 2025
Kapolri Tinjau Langsung Penanganan Karhutla di Riau, 44 Tersangka Telah Diamankan
Medan

Kapolri Tinjau Langsung Penanganan Karhutla di Riau, 44 Tersangka Telah Diamankan

Kamis, 24 Juli 2025
Sidak ke Toko Beras, Sat Reskrim Tunggu Hasil Uji Lab Dinas Ketapang
Medan

Sidak ke Toko Beras, Sat Reskrim Tunggu Hasil Uji Lab Dinas Ketapang

Kamis, 24 Juli 2025
Bobby Lantik Direksi dan Komisaris Dua BUMD, Minta Segera Buat Rencana Strategis Bisnis Tingkatkan PAD
Medan

Bobby Lantik Direksi dan Komisaris Dua BUMD, Minta Segera Buat Rencana Strategis Bisnis Tingkatkan PAD

Kamis, 24 Juli 2025

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Warta Populer

  • Plt Kadisdikbud Aceh Selatan, Zikri S.Pd, menjelaskan rencana program Digitalisasi Sekolah Aceh Selatan

    Disdikbud Akan Terapkan Digitalisasi Sekolah di Aceh Selatan, Absensi Guru Pakai Scan Wajah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bak!! Buk!! Dua Kepling di Tanjung Mulia Babak Belur Di Hakimi Warga, begini ceritanya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 1000 Bubur Mahasiswa KPI dan Farmasi UTND Tunjukkan Kolaborasi yang Menginspirasi untuk Masyarakat

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Ricuh di Akhir Demo Tanjung Mulia, Pemuda Pelempar Batu ke Aparat Alami Luka di Kepala

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kasus Trenggiling : Prapid Ditolak, Kejari Asahan Menunggu Berkas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Pewarta.co
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Pedoman Cyber

Copyright © 2025 Pewarta.Co All Right Reserved | PT. Zaki Angkasa Hamdani

No Result
View All Result
  • Home
  • Medan
  • Politik
  • Sumut
    • Asahan
    • Tapanuli Utara
    • Batubara
  • RIAU
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Nasional
  • Sport
  • Selebrity
  • Pendidikan
  • Polisi Kita

Copyright © 2025 Pewarta.Co All Right Reserved | PT. Zaki Angkasa Hamdani