Medan, Pewarta.co
Musyawarah RPP (Rapat Pimpinan Pengurus) Pemuda Pancasila Ranting Kelurahan Binjai Kecamatan Medan Denai, yang digelar dii Kantor Lurah, Jalan HM.Joni, Sabtu (11/3/23), berjalan sukses.
Imran Surbakti calon tunggal terpilih secara Aklamasi, menjadi Ketua Ranting Pemuda Pancasila Kelurahan Binjai, mengantikan Ardiansyah Nasution yang naik menjadi Wakil I PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Medan Denai.
Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Medan Denai, Guntur Sahputra yang berhalangan hadir, diwakili Sekretaris Budi Irwansyah Nasution, Saat dijumpai Wartawan dilokaai musyawarah, mengatakan, sesuai AD/RT (Anggaran Dasar Anggaran Rumah Tangga) Pemuda Pancasila dan arahan dari MPW Majelis Pimpinan Wilayahnya Pancasila Sumatera Utara Ketua Kodrat Shah dan Ketua MPC Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kota Meda, M.Rahmadian Shah SH.
“Setiap bakal calon Ketua Pemuda Pancasila baik ditingkat ranting maupun anak ranting wajib Test Urine.
Hal ini sesuai aturan AD/RT Pemuda Pancasila, jadi sebelum terpilih menjadi Ketua, bakal calon harus mendaftar dulu, selanjutnya dilakukan Test Urine , apa bila bakal calon terbukti sebagai pengunaan narkoba, akan kita batalkan..ucap Budi.
Kita tidak mau, bakal calon yang akan menjadi calon Ketua, terlibat dalam pengunaan ataupun pengedaran narkoba, karena narkoba bukan hanya musuh Negara, tapi juga musuhnya Kader Pemuda Pancasila dimanapun berada.
Ketua terpilih Imran Surbakti mengucapkan terima kasih kepada Sekretaris Caretaker Denin Borneo dan Bendahara Syahril Siregar, yang sudah bersusah payah mengelar musyawarah ini.
Dari 20 Lingkungan, 13 anak ranting Pemuda Pancasila Se-Kelurahan Binjai, mendukung dan memilih Imran Surbakti menjadi Ketua Ranting Pemuda Pancasila Kelurahan Binjai Kecamatan Medan Denai.
Imran juga, mengucapkan terima kasih kepada para peserta, Pimpinan Anak Ranting Pemuda Pancasila Se-Kelurahan Binjai, atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan kepada saya, sehingga saya bisa menjadi Ketua Pemuda Pancasila Ranting Kelurahan Binjai masa priode 2023-2025.
Jabatan bukan lah hadiah, tapi jabatan adalah amanah yang harus saya pertanggung jawaban Dunia dan Akhirat nantinya..ucap Imran.
Turut hadir Pengurus MPC Pemuda Pancasila Kota Medan, Rizaldi Tanjung, Herman Koto, dan pengurus lainnya, Pengurus Anak Cabang Pemuda Pancasila Kecamatan Medan Denai, Ketua Ranting dan Anak Ranting Pemuda Pancasila Se-Kecamatan Medan Denai, serta para Undangan lainnya.(Syahdan/Red)