Papua (pewarta.co) – Berbagai macam usaha dan cara dilakukan oleh Satuan Penugasan Yonif 713/Satya Tama dalam rangka untuk mencegah meluasnya wabah virus Covid-19, diantaranya yaitu bekerja sama dengan Pemerintah setempat untuk melaksanakan penyemprotan cairan Desinfektan maupun Simulasi pencegahan virus Covid-19 yang dilakukan oleh Pos Skamto bertempat di Kampung Yowong Distrik Arso Barat Kabupaten Keerom Provinsi Papua. Rabu (08/04/2020)
Dipimpin oleh Serda Azlan bersama dengan satu tim personil Pos Skamto bekerja sama dengan Pemerintah setempat untuk melaksanakan kegiatan Simulasi Pencegahan Covid-19 di Kampung Yowong Distrik Arso Barat.
Hadir dalam kegiatan ini Dokter Ronny Situmorang (Kadis Kesehatan Kabupaten Keerom), Bapak Marsudi (Ketua Rapi Kabupaten Keerom), Bapak Drs Irwan (Dinas Perhubungan), Aipda Yusran (Ketua Tim Covid-19), Kapten Inf Robert (Pasi Intel Kodim 1701/ Jayapura), Bripka Hardy (Babinkabtibmas Yowong), Serda Bachtiar (Babinsa Yowong) dan Anggota Pos Skamto.
Kegiatan simulasi ini yaitu diawali dengan memberhentikan kendaraan atau pengguna jalan raya menuju Kabupaten Keerom yang kemudian melaksanakan penyemprotan desinfektan pada kendaraan dari arah Kota Jayapura menuju Keerom serta pengecekan suhu badan. Jika dalam pemeriksaan tersebut ditemukan suhu badan tinggi atau terdapat ciri-ciri yang mengarah pada terjangkitnya Covid-19 maka akan dilaksanakan Karantina atau isolasi oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Keerom.
Kegiatan ini berlangsung tepat di depan Pos Skamto Kampung Yowong Distrik Arso Barat Kabupaten Keerom. Dengan mengusung tema Pemda Kabupaten Keerom, TNI dan Polri wilayah Kabupaten Keerom bekerja sama dalam mencegah penyebaran Covid-19 di Wilayah Kabupaten Keerom.
Dalam kesempatan ini Dokter Ronny Situmorang (Kadis Kesehatan Kabupaten Keerom) menyampaikan
“Perlu kita ingat penyebaran virus Covid-19 ini dapat berlangsung dengan cepat, maka dari itu kita dari Dinas Kesehatan Pemerintah Kabupaten Keerom bekerja sama dengan aparat TNI dan Polri harus pula bekerja keras untuk mencegah meluasnya wabah penyakit ini yaitu dengan melaksanakan Simulasi Pencegahan Covid-19 dan penyemprotan maupun pengecekan suhu badan masyarakat yang melintas memasuki wilayah Kabupaten Keerom”, ungkapnya.
Dansatgas Yonif 713/ST Letkol Inf Dony Gredinand,S.H.,M.Tr.Han.,M.I.Pol mengungkapkan bahwa kegiatan ini bermaksud untuk mencegah penyebaran virus Covid 19 ini dengan maksud supaya masyarakat tidak terjangkit, untuk itu masyarakat tidak perlu takut yang penting mari kita sama-sama menjaga kebersihan diri dengan rajin mencuci tangan serta mengikuti setiap anjuran dari pemerintah. (red)