Medan (Pewarta.co)-Wartawan dari berbagai media cetak dan online Ngobol Kamtibmas (Ngobras) dengan Kapolsek Medan Kota di Sobat Kafe.
Hal itu dilakukan untuk mempererat silaturahmi sekaligus menyatukan persepsi antara personel Polsek Medan Kota dengan para jurnalis yang bertugas melakukan piputan di Mapolsek Medan Kota.
Ngobras yang serius namun santai itu dibarengi dengan makan siang bersama, Kamis, (1/8/2019).
Kapolsek Medan Kota, Kompol Revi Nurvelani SIK yang didampingi Kanit Reskrim, Iptu Ainul Yaqin dan Panit Ipda Asrul Rambe datang dengan wajah senyum namun sedikit tegang.
“Kawan-kawan sudah kumpul ya. Mari kita makan,” kata Kompol Revi sembari duduk di sebelah Gibson Simanjuntak, wartawan Harian Pos Metro Medan.
Pada kesempatan itu, Kompol Revi mengajak para wartawan agar memberikan masukan guna menciptakan rasa aman di wilayahnya.
Bukan itu saja, Revi juga mengatakan kalau mereka selama ini menjalin komunikasi yang baik dengan pers.
Apalagi, Polisi dan wartawan adalah Pilar untuk membangun negara dan bangsa.
“Kami juga akan menjaga hubungan ini. Tanpa wartawan, keberhasilan kami tidak akan sampai ke masyarakat. Makanya, hubungan manis ini tetap kita jaga,” ujar pria hitam manis ini.
Di sela-sela makan dan minum, candaan pun keluar dari Iptu Ainul Yaqin yang mengajak wartawan untuk main futsal.
Ajakan kanit disambut baik oleh para wartawan.
“Kita jadwalkan lah rekan-rekan ya. Tentukan waktu dan tempatnya,” ajak mantan Kanit Reskrim Polsek Patumbak ini.
Sementara itu, mewakili wartawan, Gito menyatakan siap untuk menjalin hubungan dengan Polsek Medan Kota.
Apalagi, Polsek Medan Kota adalah pos kedua setelah Polda Sumut.
“Pasti kami jaga hubungan ini. Kami menolak hoaks. Kami juga akan melaporkan diskusi ini kepada pak Kapolda dan Wakapolda melalui pemberitaan,” tandasnya diamini oleh wartawan lainnya.
Masih Gito, kami juga berharap agar suasana kamtibmas di Medan Kota aman.
“Kalaupun ada ribut-ribut kecil atau jambret, itu adalah warna bertugas. Biasa itu di kota besar. Kami juga akan memberikan kritikan sekaligus solusinya. Kita buat enak di kota,” tandasnya.
Selama 3 jam duduk bersama, akhirnya ngobras berakhir dan masing-masing menjalankan tugasnya.
Polisi mengejar Bandit, wartawan mengejar berita. (ril/rks)