Kisaran (Pewarta.co)-Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhaj, buka secara resmi buka lomba Mural yaitu lomba menggambar atau melukis pada dinding mengenai Pemilu Damai 2024 di Jalan Cipto Kelurahan Kisaran Kota Kabupaten Asahan, Kamis (16/2/2023).
Kegiatan ini diselenggarakan Perhimpunan Mahasiswa Asahan Selururuh Indonesia (PERMASI) Kabupaten Asahan dengan peserta dan tamu undangan berjumlah lebih kurang 150 orang.
Dalam sambutannya, Kapolres Asahan mengapresiasi kegiatan lomba Mural Pemilu 2024. Dia berharap, pemilu di tahun 2024 dapat berjalan aman lancar dan kondusif. Selain itu, bagi para peserta Pemilu 2024 dapat legowo menerima hasil kemenangan maupun kekalahan.
Mantan Kapolres Tapanuli Selatan ini mengajak kepada semua pihak, agar
sama-sama bersinergi dan bekerja sama untuk mensukseskan pemilu tahun 2024, baik itu Pileg, Pilpres, Pilgubsu dan Pilkada.
“Mari sama-sama kita melakukan kegiatan coling sistem, untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat supaya kegiatan Pemilu dapat sukses dengan asas luber dan jurdil,” ujarnya.
Tampak hadir dalam kegiatan Bupati Asahan diwakili Sekretaris Kesbangpol Rahman Halim, Ketua KPUD Asahan Hidayat, Ketua Bawaslu Asahan Khomaidi Hambali Siambaton .(mora)