Medan (Pewarta.co)-Polsek Medan Baru membantu korban kebakaran di Jalan S. Parman Gang Langgar Kelurahan Petisah Hulu, Kecamatan Medan Baru.
Hal itu dilakukan personel Polsek Medan Baru guna meringankan beban warga korban kebakaran di lokasi tersebut.
“Bantuan yang diberikan kepada warga korban kebakaran ini sebagai bentuk kepedulian kita terhadap warga yang sedang tertimpa musibah,” ujar Kapolsek Medan Baru, Kompol Martuasah Hermindo Tobing SIK yang dikonfirmasi pewarta.co secara terpisah, Kamis, (10/9/2019).
Lebih lanjut dijelaskan mantan Kanit Ekonomi Satreskrim Polrestabes Medan ini, pada kesempatan tersebut, personel yang meyerahkan bantuan sosial kepada warga korban kebakaran dipimpin oleh Wakapolsek Medan Baru, AKP Parulian Lubis SH, Iptu Hirlan R Suprianto, Iptu Dwikora Tarigan SH, Aiptu Lely Nasution, Bhabinkamtibmas, piket Provos berdialog dengan warga dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.
“Selain itu, personel Polsek Medan Baru juga menyemangati para korban kebakaran untuk tetap tabah menghadapi musibah ini,” jelas Kompol Martuasah.
Pantauan di lokasi, usai menyerahkan bantuan secara simbolis kepada warga, Wakpolsek Medan Baru beserta rombongan didampingi Pelaksana Harian Lurah Petisah Hulu, M Siboro dan Kepala Lingkungan setempat bersama warga meninjau rumah yang hangus dilalap si jago merah. (rks)