Batubara (Pewarta.co)-Pleton Siaga/Patroli Polres Batubara melaksanakan patroli sekaligus operasi yustisi, guna mengntisipasi gangguan Kamtibmas dan pencegahan penyebaran Covid-19 di wilayah hukum (Wilkum) Polres Batubara.
Patroli operasi yustisi itu dilakukan Kapolres Batubara, AKBP Ikhwan Lubis melalui Koordinator Kompol Hendri ND Barus dan didampingi Wakil Koordinator AKP Niko Siagian.
Turut hadir Pawas Iptu R Sipayung, Padal Ipda E Sitinjak, dan personel Polres Batubara yang tersprint Pleton Siaga/Patroli.
Operasi yustisi dilakukan di Dogi Park Waterboom Indrapura dan Banyuwangi Waterpark Lima Puluh, Kabupaten Batubara, Minggu (18/7/2021).
Dalam patroli operasi yustisi tersebut, petugas memberikan imbauan kepada seluruh pengunjung Dogi Park Waterboom Indrapura dan Banyuwangi Waterpark untuk selalu mematuhi protokol kesehatan 5 M.
Personel juga mengingatkan dan menegur masyarakat yang tidak menggunakan masker agar selalu pakai masker supaya terhindar dari penularan virus Covid-19.
Personel juga membagikan 10 masker kepada pengunjung yang tidak menggunakan masker dan mengimbau untuk selalu menggunakan masker saat berpergian keluar rumah. (Dedi)