Belawan (Pewarta.co)-Temuan mayat pemulung di bantaran Sungai Deli gegerkan warga Lingkungan VII, Kelurahan Tanjung Mulia, Selasa (22/1/2019).
Mayat yang belakangan diketahui berjenis kelamin laki-laki ditemukan warga dalam posisi telentang di Sungai Deli.
Kapolsek Medan Labuhan, Kompol Rosyid Hartanto SH SIK yang dikonfirmasi pewarta.co mengatakan, penemuan mayat ini bermula adahnya informasi dari masyarakat.
Pihaknya yang mendapat laporan ini langsung turun ke lokasi untuk melakukan penyelidikan.
“Korban merupakan pemulung yang hanyut terbawa arus sungai,” kata Kompol Rosyid.
Selain itu, Alumnus Akpol Tahun 2004 ini menjelaskan, hal tersebut diperkuat dari keterangan sejumlah saksi dan barang bukti di lokasi kejadian.
“Dari keterangan tiga orang saksi, M Azmi, M Diki dan Putra menyebutkan bahwa korban diperkirakan hanyut sudah hampir 3 hari. Sebab, dilihat dari badan dan tangannya yang sudah banyak terkelupas,” jelasnya.
Selanjutnya, kata Rosyid, jasad korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk keperluan otopsi.
“Pada jasad korban tidak ditemukan adanya luka bekas penganiayaan. Oleh sebab itu, dapat dipastikan bahwa korban yang ditemukan tewas dan bau busuk tersebut hanyut terbawa arus Sungai Deli,” tandas orang nomor satu di Mapolsek Medan Labuhan. (Dyt)