Medan (Pewarta.co)-Guna menjalin kebersamaan, Kapolsek Pancurbatu, Kompol Faidir Chan SH MH menggelar olah raga bersama di Mapolsek Pancurbatu.
Olah raga bersama dengan kejaksaan setempat dilakukan dengan memanggil instruktur senam aerobik, Jumat, (1/2/2019).
“Ini merupakan agenda rutin Polsek Pancurbatu dalam menjalin kebersamaan dengan instansi terkait, termasuk kejaksaan,” ujar Kompol Faidir dalam keterangan tertulisnya yang diterima pewarta.co.
Selain itu, lanjut dijelaskan mantan Kanit Jatanras Satreskrim Polrestabes Medan ini, kegiatan ini juga dilaksanakan agar tubuh menjadi sehat.
“Olah raga ini sangat baik untuk kesehatan. Oleh karena itu, kita rutin menggalakkannya,” jelas Kompol Faidir seraya mengatakan personel dan warga yang mengikuti kegiatan tersebut tampak antusias. (rks)