Belawan (Pewarta.co)-Kapolres Belawan AKBP Ikhwan Lubis mengimbau seluruh stekholder tidak terprovokasi isu berdimensi Suku, Agama Ras dan Antargolongan (SARA).
Terlebih lagi, menjelang Pemilihan Legeslatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) 17 April 2019.
Imbaun tersebut disampaikan Kapolres Pelabuhan Belawan ketika didaulat memberi sambutan pada gelar apel deklarasi damai bersama Pemerintah Kota (Pemko) Medan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deliserdang, Polri serta TNI di Lapangan Bola Pasar V, Jalan Kapten Rahmad Buddin Kelurahan Rengas Pulau, Kecamatan Medan Marelan, Jumat (26/10/2018).
“Mari kita bersama-sama untuk tidak mudah terprovokasi oleh isu sara agar pelaksanaan Pileg dan Pilpres 17 April 2019 mendatang berjalan aman dan damai,” ujar AKBP Ikhwan Lubis seperti dihimpun pewarta.co pada apel deklarasi damai bersama Pemda.
Untuk itu, orang nomor satu di Mapolres Pelabuhan Belawan ini berharap Pemda serta seluruh stakeholder di Medan Utara dapat menciptakan situasi ketertiban dan keamanan masyarakat (Kamtibnas) yang aman, damai dan sejuk.
“Lewat deklarasi ini, mari sama-sama kita jaga kekondusifan kamtibmas. Sehingga nantinya pemilu yang akan datang dapat berjalan dengan aman dan Lancar,” kata mantan Kasubdit Indag Ditreskrimsus Polda Sumut sembari berharap.
Tingkatkan Pendekatan kepada Masyarakat
Selain itu, di hadapan seluruh Pemda, Ikhwan menegaskan, untuk bersama-sama menjaga suasana kondusif di wilayah masing-masing dengan meningkatkan pendekatan kepada seluruh elemen masyarakat.
“Saya tegaskan kembali kepada Pemda untuk senantiasa menjaga lingkungannya masing-masing dengan cara melakukan pendekatan kepada masyarakat,” tegas Ikhwan sembari menambahkan dengan sinergitas antara TNI-Polri serta Pemda diharap dapat menjaga kamtibmas di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan.
Turut hadir pada apel deklarasi damai tersebut, Waka Polres Pelabuhan Belawan, Kompol Taryono SIK, Kapolsek Belawan, Kompol Safarudin Tama Siregar, Kapolsek Hamparan Perak, Kompol Azuar SH, Kapolsek Medan Labuhan, Kompol Rosyid Hartanto SIK, Camat Medan Marelan T Chairuniza S.Sos, Camat Belawan, Ahmad SP, Camat Medan Labuhan, Arrahman Pane S.STP, Camat Hamparan Perak, Pranoto,
Camat Medan Deli, Fery Suhery S.Sos, Danramil Medab Marelan, Kapten S Purba dan se-jajaran Lurah dan Kepling.(Dyt)