Belawan (Pewarta.co)-Kapolres Belawan AKBP Ikhwan Lubis SH MH menyantuni anak yatim dan membagikan nasi bungkus di Mesjid Al-Amin, Belawan.
Pada pembagian tersebut AKBP Ikhwan Lubis didampingi Kasat Binmas, AKP Justar Purba, Kasat Narkoba, AKP Edy Safari dan Kabag OPS, Kompol Erinal.
“Pemberian santunan dan nasi ini kita laksanakan sebagai bentuk kepedulian dan perhatinan Polres Belawan terhadap sesama, khusunya anak yatim,” ujar AKBP Ikhwan Lubis SH MH menjawab pewarta.co usai menyerahkan langsung santunan kepada anak yatim, Rabu, (30/1/2019).
Selain itu, lanjut dijelaskan Ikhwan, pihaknya menyempatkan diri berdialog dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada para anak yatim tersebut.
“Sebelum pemberian santunan dan nasi, kita terlebih dahulu menyampaikan pesan kamtibmas serta mendoakan anak yatim agar diberikan kesehatan, kebahagian dan masa depan yang cerah,” jelas mantan Kasubdit Indag Ditreskrimsus Polda Sumut ini.
Menyisihkan Rezeki
Dalam kaitan itu, Ikhwan juga menyerukan kepada seluruh personel untuk selalu menyisihkan sebagian rezkinya unutk diberikan kepada warga masyarakat kurang mampu, terutama anak yatim.
“Karena, menyisihkan sebagian rezeki kepada anak yatim merupakan bentuk ibadah dan diharapkan membawa berkah bagi diri sendiri maupun jajaran Polres Belawan,” seru mantan Kasat Reskrim Polrestabes Medan ini. (Dyt)