Medan (pewarta.co) – Tim Serse Unit Pidum Polrestabes Medan berhasil membekuk pelaku perampokan seorang wanita asal Italia, Matilde Sfrappini (16) di Merdeka Walk Jalan Balai Kota Medan.
Tersangka Dedi Syahputra alias Dedi (25) terpaksa ditembak dibagian kakinya, karena berusaha melakukan perlawanan ketika hendak disergap.
Penangkapan dan penembakan penjahat yang meresahkan warga Kota Medan itu langsung dipimpin Kasat Reskrim Polrestabes Medan, AKBP Febriansyah, SH, SIK, MH, Kanit Pidum, AKP Rafles S, SH, SIK, MH dan Panit Pidum, Ipda Didon, SH. petugas Unit Pidum Sat Reskrim Polrestabes Medan.
Kapolrestabes Medan, Kombes Pol. Sandi Nugroho, SIK, SH, Mhum melalui Kasat Reskrim Polrestabes Medan, AKBP Febriansyah, SH, SIK, MH ketika dikonfirmasi wartawan, Jumat (20/10/2017), membenarkan pelaku dilumpuhkan polisi dengan menembak bagian kakinya.
“Tersangka melawan ketika hendak disergap petugas dari rumahnya Jalan Pertemuan Medan Perjuangan,” ungkapnya kepada wartawan, Jumat (20/10/2017).
Dijelaskannya, aksi penjambretan ini terjadi Sabtu (16/9/2017) silam. Siang itu, driver Gojek mendapat orderan dari pelanggan di Asrama Kowilhan Jalan Karsa Kecamatan Medan Barat dengan tujuan ke MC Donald Merdeka Walk Jalan Balai Kota Medan.
“Kemudian driver menjemput pelanggan tersebut dengan mengendarai sepeda motor Suzuki Spin dan bertemu dengan seorang perempuan warga negara asing dari Negara Italia (penyewa jasa Go-Jek),” katanya.
Namun pada saat driver akan memutari Lapangan Merdeka dan melintas di Jalan Balai Kota Medan (di depan Hotel Grand Aston) tiba – tiba datang dari sebelah kiri 2 laki-laki berboncengan mengendarai sepeda motor langsung menarik tas sandang warna hitam yang dipegang oleh korban.
Saat tarik-tarikan, tali tas tersebut terputus kemudian kedua orang laki-laki itu langsung melarikan diri dengan kecepatan tinggi ke Jalan Putri Hijau.
“Kerugian ditaksir mencapai Rp10 juta, setelah dilakukan penyelidikan kita amankan pelaku Dedi, dengan barang bukti telepon genggam, dan uang tunai Rp100 ribu, kini kita memburu pelaku Erlang yang menjadi joki penjambretan,” tandasnya. (red)