Tapanuli Selatan (pewarta.co) – Sesuai dengan Data dari Tim Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan COVID-19 di Tapanuli Selatan jumlah Orang Dalam Pantauan (ODP) Senin (4/5’20) pukul 18.00 wib hanya tinggal 5 orang lagi dari 15 Kecamatan se Tapanuli Selatan.Kelima ODP tersebut barada di Kecamatan Arse (1 orang), Angkola Timur (1 orang), Angkola Muara Tais (1 orang), Batang Angkola (1 orang), dan Kecamatan Muara Batang Toru (1 orang dari 6 orang sehari sebelumnya sedangkan PDP dan positip Covid-19 adalah Nihil.
Dari petugas GTPP Covid-19 Pemkab Tapsel mengatakan walau ODP semakin berkuran Tim Kesehatan yang terlibat dalam gugus tugas juga terus melakukan pemantauan terutama orang- orang yang dimungkinkan pendatang ke setiap desa.
” Kita mengharapkan masyarakat bisa membantu petugas di desa atau Kecamstan untuk segera melaporkan dan memeriksakan kesehatan ke petugas ke Puskesmas bila ada yang mengalami sakit guna pemeriksaan dini.” Ujar Petugas. (Rts/red)