Medan (pewarta.co) – Untuk mengantisipasi aksi gangguan Kamtibmas dan keamanan di kota Medan, khususnya di jajaran Polrestabes Medan. Kapolrestabes Medan, Kombes Pol DR. Dadang Hartanto, SH SIK MSi Satuan menggelar patroli ke sejumlah titik rawan menjelang Pilkada Selasa (24/4/2018) pukul13.00 wib.
Dalam giat tersebut, hampir seluru PJU (Pejabat Utama) Polrestabes Medan dilibatkan.
Dengan menaiki sepeda motor Trail Sat Sabhara, Kombes Dadang Hartanto didampingi Kasat Sabhara AKBP Sonny W. Siregar, Kabag Ops AKBP I Gede Nakti serta Kasat Intel AKBP Masana Sembiring, Kapolsek Sunggal Kompol Wira Prayatna SH SIK MH dan puluhan personil dari Polrestabes Medan dan Brimobdasu.
Dalam arahanya, Kombes Pol DR. Dadang Hartanto mengatakan bahwa patroli ini bertujuan menciptakan situasi dan kondisi Kamtibmas yang kondusif.
“Jadi, saya berharap seluruh anggota agar tertib dijalan dan sopan dalam berlalu lintas,” ujarnya.
Selain melaksanakan patroli dijalanan dan sejumlah tempat yang dianggap rawan kriminal.
“Selain ketempat yang rawan kriminal, kita juga akan menyinggahi rumah-rumah para tokoh agama dan tokoh masyarakat, ucap Dadang Hartanto.
Usai memberikan arahan, selanjutnya, petugas bergerak dengan mengendarai puluhan sepeda motor Trail dan mobil.
Beberapa titik yang akan dilalui Kapolrestabes Medan dan anggotanya dalam menyisir gangguan Kamtibmas tersebut diantaranya; seputaran komplek Cemara Asri, Kecamatan Percut Sei Tuan, Jalan Kapten Sumarsono Helvetia, Jalan Ringroa Sunggal dan beberapa wilayah lainya.
“Patroli kita nantinya akan mendatangi beberapa tempat yang dianggap rawan kriminal,” jelasnya.
Hingga saat ini, razia masih berlangsung. Rombongan Kapolrestabes yang juga dibantu personil Brimob dan Sabhara menyebar dibagi beberapa kelompok ke wilayah-wilayah titik rawan. (red)