MEDAN (pewarta.co) – Seorang pengendara mobil bernama Ari (29) sedang bernasib sial.
Sebab, ia mengaku Suzuki Escudo miliknya dirampok belasan Orang Tidak Dikenal (OTK) saat melintas di Jalan Gatot Subroto Medan.
Informasi dihimpun di Mapolsek Medan Baru, Kamis, (14/9/2017) menyebutkan, laju kendaraan korban yang datang dari arah kota Binjai menuju Medan dihentikan oleh belasan pria mengendarai sepeda motor tepat di depan Hotel Four Point, Jalan Gatot Subroto Medan.
Kendati sempat menghindar dari kejaran kawanan perampok yang mengejarnya sejak dari kawasan Tomag Elok, namun akhirnya ia tidak bisa berkutik dan menghentikan mobilnya di depan hotel Four Point.
pengendara mobil Escudo mengaku telah dirampok di siang bolong di Jalan Gatot Subroto (Gatsu), tepatnya di depan Hotel Four Points, Medan, Kamis (14/9/2017) sekira pukul 12.30 WIB.
Aksi perampokan itu berawal ketika sedang mengendarai Escudo warna hijau miliknya datang dari Simpang Sikambing (Tomang Elok), Kecamatan Medan Sunggal.
Nahas, ketika melewati Komplek Tomang Elok, hendak ke Jalan Gatot Subroto dan akan menuju ke arah Plaza Medan Fair, tiba-tiba dia diberhentikan belasan Orang Tak Dikenal (OTK) dengan mengendarai beberapa unit sepeda motor dan langsung memepet kendaraan korban.
Aksi kejar-kerjaran pun sempat terjadi, hingga akhirnya korban memberhentikan kendaraannya di depan hotel Four Points. “Aku enggak tahu mobil itu nunggak angsuran atau tidak. Sebab, persoalan itu, orang tuaku yang tahu,” ujar korban di Mapolsek Medan Baru.
Ia mengaku tidak mengenal para pelaku. Sebab, mereka tidak ada menyebutkan identitasnya. “Mereka tidak ada menyebutkan identitasnya. Entah dari leasing atau yang lainnya, aku enggak kenal,”akunya.
Dikisahkannya, ia setelah kendaraannya berhasil dihentikan para pelaku, dirinya sempat bertahan di dalam mobil. Namun, karena para pelaku terus mengancamnya, akhirnya ia keluar dari dalam mobil. “Setelah aku keluar, salah seorang pelaku langsung menarik dan mengambil alih kemudi lalu memacu mobilku ke arah Jalan Iskandar Muda,” tandasnya.
Sementara itu, Kapolsek Medan Baru Kompol Hendra Eko Triyulianto ketika dikonfirmasi mengaku belum ada menerima laporan korban. Begitupun, kata Hendra, jika laporan sudah diterima, pihaknya akan menindaklanjuti laporan perampokan ini. (red)