Langkat (pewarta.co) – Kepala Desa (Kades) Tanjung Gunung, Johanes Surbakti (45) menderita luka bacok di kepala usai diserang oleh RS, warganya sendiri pakai klewang panjang.
Alhasil, Johanes Surbakti langsung roboh bersimbah darah hingga harus dilarikan ke RSU Bidadari Kebun Lada, Kota Binjai, Rabu (6/5/2020).
Informasi diperoleh menyebutkan peristiwa itu bermula saat korban Johanes Surbakti baru saja hendak keluar dari kantornya di Desa Tanjung Gunung, Kecamatan Sei Bingei, Kabupaten Binjai.
Tiba-tiba dari arah belakang pelaku RS muncul dan langsung menyerang korban hingga membabi buta. Akibat serangan itu, kepala korban mengalami luka karena sabetan klewang.
Hingga berita ini diturunkan, korban masih dirawat di RS Bidadari, Kebun Lada. Peristiwa tersebut dibenarkan Kasubag Humas Polres Binjai, AKP Siswanto.
“Benar dan korban saat ini masih dirawat di RS Bidadari, Kebun Lada, Binjai,” kata AKP Siswanto singkat. (Dedi)