Medan (pewarta.co) – Kali ini, Kunjungan kerja Presiden RI ke Medan Sumatera Utara disambut dengan jalan rusak dan berlubang.
Penyambutan yang kurang baik dan tidak sesuai dengan misi dan visi Presiden membuat Jokowi berang dan memperintahkan Walikota Medan, Eldin untuk segera melakukan pembangunan.
Walikota Medan kebingungan karena Pak Presiden mengalihkan rute dilaluhi yang sudah dipersiapkan. Spontan Walikota Medan memperintahkan anak buahnya untuk segera melakukan pembangunan dan saat itu juga perintah Presiden Jokowi dilaksanakan.
Setelah melakukan kunjungan kerja selama dua hari di Provinsi Sumatera Utara, Presiden RI Jokowi beserta rombongan meninggalkan Medan melalui Bandara Kualanamu.
Kepulangan Presiden Joko Widodo mengakhiri tugasnya dalam meninjau kondisi pengungsi Gunung Sinabung dan meresmikan dua ruas jalan Tol Medan-Tebing Tinggi dan Medan-Binjai.
Pantauan pewarta.co jadwal penerbangan di Bandara Kualanamu sempat disterilkan selama 30 menit sebelum pesawat yang ditumpangi Presiden RI, Joko Widodo take off.
Kepala Keamanan Bandara Kualanamu, Kuswadi menjelaskan Presiden Joko Widodo dan rombongan sudah berangkat pukul 18.20 WIB.
“Iya benar, beliau sudah bertolak ke Jakarta dengan pesawat kepresidenan,” tandasnya. (red)