Batubara (pewarta.co) – Polres Batubara kembali melaksanakan melaksanakan vaksinasi massal dosis kedua, Sabtu, 24 Juli 2021 di GOR PT Inalum dan di Puskesmas yang ada di Kabupaten Batubara.
Vaksinasi massal dosis kedua ini dilakukan dalam rangka Hari Bhayangkara 75 Tahun Polres Batubara.
Pelaksanaan vaksinasi massal dosis kedua ini dihadiri Dir Samapta Polda Sumut Kombes Pol Yus Nurjaman SIK MSi yang didampingi oleh Bupati Batubara Ir Zahir MAP, dan Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH MH.
Pelaksanaan vaksinasi massal dosis kedua di Kabupaten Batubara ini dilaksanakan oleh 28 tim vaksinator dengan perincian, yakni vaksinasi di Gor Inalum 2 tim dari Puskesmas Sei Suka, 1 tim dari Puskesmas Desa Lalang, 1 tim dari FKTP Polres Batubara, dan 1 tim dari RS Inalum.
Kemudian, Puskesmas Lalang sebanyak 1 tim, Puskesmas Pagurawan 1 tim, Puskesmas Laut Tador 1 tim, Puskesmas Indrapura 2 tim, Puskesmas Pematang Panjang 1 tim, Puskesmas Lima Puluh 2 tim, dan Puskesmas Tanjung Tiram 2 tim.
Selanjutnya, Puskesmas Labuhan Ruku 3 tim, Puskesmas Simpang Dolok 2 tim, Puskesmas Kedai Sianam 2 tim, Puskesmas Ujung Kubu 1 tim, Puskesmas Petatal 3 tim, Puskesmas Sei Balai 1 tim, dan Puskesmas Sei Bejangkar 1 tim.
Kegiatan vaksinasi massal dosis kedua yang dilakukan di Gor Inalum selesai pada pukul 16.00 WIB dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan (Prokes) yang dianjurkan oleh pemerintah.
Dalam kegiatan tersebut, turut hadir Waka Polres Batubara Kompol Rudy Chandra, Kabag Ops Kompol Hendri ND Barus SH SIK, Kabag Sumda Kompol Elfrida Lumban Raja, Kabag Ren Kompol DB Sihotang, Kadinkes Pemkab Batubara drg Wahid Khusairy, serta para Kasat, Kapolsek, Kasubbag, Kanit, Kasie sejajaran Polres Batubara. (Dedi/red)