Batubara (Pewarta.co)-Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Batubara berkonvoi road show mengitari jalan-jalan di kabupaten tersebut.
Hal itu dilakukan DPD KNPI Batubara untuk menggugah sekaligus mengajak pemuda agar tidak golput dan berpartisipasi aktif pada Pemilu 17 April 2019 mendatang.
Karena, Pemilu yang akan diselenggarakan beberapa hari mendatang sangat penting bagi bangsa Indonesia termasuk bagi pemuda.
Sebab, Pemilu sebagai representasi demokrasi akan menghasilkan pemimpin legitimate dan wakil-wakil rakyat mengawal jalannya pemerintahan.
“Kami Start dari Lima Puluh dari depan Kantor DPD KNPI Batubara. Running ke Simpang Dolok, Barung- barung, Pesisir, Tanjungtiram dan finish di lapangan kantor Camat Talawi di Labuhan Ruku,” kata Ketua DPD KNPI Kabupaten Batubara, Rafdinal Rifky.
Sembari konvoi, Kiky sapaan akrabnya, mengajak seluruh pemuda di Kabupaten Batubara agar tidak golput.
“Kita muda, kita bisa. Kita muda, kita energik. Suara pemuda menentukan bangsa, pemuda bersatu Indonesia pasti bersatu,” serunya.
Usai tiba di finish, halaman Kantor Camat Talawi, Kiky menggelorakan semangat ratusan pemuda yang mengikuti konvoi dengan yel yel
Siapa kita…….Indonesia,
siapa kita……..pemuda,
siapa kita……..bersatu. (ril)