Medan (pewarta.co) – Cegah virus corona (Covid – 19). Petugas Kelurahan Tegal Sari III, Kecamatan Medan Area bergerak cepat untuk menyemprotkan cairan disinfektan ke rumah warga dan sarana ibadah yang ada di Kecamatan Medan Area.
“Puluhan rumah Lingkungan 5 dan 8 di Jalan AR Hakim Medan disambangi dan disemprot cairan disinfektan yang mampu membunuh kuman Covid – 19, ” ucap Kepala Lurah Tegal Sari III MYH Sormin kepada wartawan, Selasa (24/3/2020).
Kata dia, untuk kegiatan hari ini, semua rumah warga didata bakal disemprotkan cairan disinfektan.
“Semua rumah kita semprotkan dengan menggerakan seluruh Kepling yang ada di Kelurahan di Tegal Sari III, Kecamatan Medan Area, ” ujarnya.
Karena itu, kegiatan yang dilakukan rumah warga dan fasilitas sosial itu berjalan lancar dan aman.
Begitu, juga Kegiatan itu mendapatkan dukungan penuh dari Kapolsek Medan Area Kompol Faidir Chaniago dan Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis SH.
Lurah Tegal Sari III mengharapkan, warga Kecamatan Medan Area khusunya Kelurahan Tegal Sari III meningkatkan pola hidup sehat yang harus mencuci tangan pakai sabun.
Begitu juga warga menghindari tempat keramaian dan selalu berada di dalam rumah. Mengenai adanya warga Tegal Sari III yang terkena virus corona, Lurah Tegal Sari III mengaku untuk saat ini belum ada.
“Kita selalu bergerak untuk mencegah virus Corona yang sangat mematikan untuk tubuh manusia, ” tuturnya.
Untuk itu, dirinya mengharapkan, wajah virus corona ini cepat berlalu dan warga bisa menjalankan aktivitas seperti biasanya.
Sementara itu, Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis mengaku, bangga perhatian Lurah Tegal Sari III yang peduli dengan pola hidup sehat untuk warga Kota Medan.
Yang mana gedung maupun tempat kantor Pewarta Polrestabes Medan juga disemprotkan cairan disinfektan.
fasilitas sosial dan rumah ibadah dan sebagian rumah warga sudah disemprotkan agar tidak berkembang Covid 19. (red)