Papua (pewarta.co) – Natal yang diyakini umat Kristen sebagai lahirnya Yesus Juru Selamat ke dunia selalu dirayakan dengan sukacita, dengan sorak-sorai dengan bersama-sama berbagi berkat salah satunya dengan merayakannya bersama-sama dengan masyarakat atau instansi terkait. Seperti yang dilakukan oleh Satgas Yonif 713/ST yang menghadiri Sukacita Natal yang di rasakan Polsek Muara Tami dengan menghadiri acara open house Polsek Muara Tami Distrik Muara Tami Kota Jayapura Provinsi Papua. Jumat (27/12/2019)
Dansatgas Yonif 713/ST Letkol Inf Dony Gredinand,S.H.,M.Tr.Han., M.I.Pol yang hadir dalam kesempatan ini mengungkapkan kehadiran kami pada saat open house di Polsek Muara Tami ini sebagai wadah untuk mempererat ikatan kekeluargaan diantara instansi TNI-Polri terlebih saat ini dalam momen Natal.
Kapolsek Muara Tami AKP Jubelina Wally,SH., MH yang belum lama menjabat sebagai Kapolsek Muara Tami mengungkapkan Open House dalam rangka Natal ini merupakan yang pertama bagi saya semenjak saya menjabat sebagai Kapolsek Muara Tami dan ini kami laksanakan sebagai bagian ungkapan rasa sukacita kami atas penyertaan Tuhan yang diberikan kepada saya sebagai Kapolsek serta kepada jajaran Polsek Muara Tami. Kami menyadari sepenuhnya bahwa keberadaan kami ada sampai saat ini tidak terlepas dari Penyertaan Yang Kuasa. (Red)