Batubara (pewarta.co) – Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis bersama jajaran membagikan seribu nasi kotak kepada pemudik yang ingin pulang kampung dan berlibur di Tahun Baru 2020.
Pembagian dilakukan di Pos Pam I Simpang Kwala Tanjung, Jalinsum Medan – Kisaran KM 99 – 1—Desa Tanjung Gading, Sei Suka, Batubara, Selasa (31/12/2019).
Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis mengatakan pembagian diberikan kepada pemudik yang melintas, dengan harapan mereka bisa beristirahat sejenak sambil menikmati makanan dan kemudian melanjutkan perjalanan.
“Kita perduli dengan keselamatan pemudik. Mereka akan merayakan tahun baru di kampung halaman dan berlibur. Semoga selamat sampai tujuan,” kata Kapolres.
Ia mengingatkan pengendara agar selalu berhati-hati dan mengutamakan keselamatan karena keluarga mereka menunggu di rumah. Silahkan jalankan ibadah dengan khitmat dan berlibur bersama keluarga.
Kapolres juga menyampaikan agar sebelum bepergian terlebih dahulu mengecek kondisi fisik dan kendaraan yang akan digunakan serta mengunci rumah. “Keselamatan yang utama, petugas gabungan dari TNI, Polri dan Pemda akan terus berjaga hingga jadwal yang telah ditentukan. Kalau ada masalah jangan sungkan untuk melapor ke pos pengamanan,” ucapnya.