Medan (pewarta.co) – Polrestabes Medan melimpahkan berkas kasus pembunuhan Hakim Pengadilan Negeri (PN) Medan, ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan.
Pelimpahan berkas tahap satu ini dilakukan Penyidik Unit Pidum Sat Reskrim Polrestabes Medan yang dipimpin Iptu Muhammad Said Husen SIK, Iptu Ridwan SH, Aiptu B Doloksaribu, Bripka Okmabarita dan Briptu Eka S Hulu, Selasa,18 Februari 2020 sekira pukul 14.00 WIB di Kejari Medan.
“Pelimpahan berkas tahap pertama kasus pembunuhan Hakim PN Medan, Jamaluddin ini merupakan dasar Laporan Polisi Nomor : LP/A.06/IX/2019/ Restabes Medan/Sek Kutalimbaru tanggal 29 November 2019,” kata Kasat Reskrim Polrestabes Medan AKBP Maringan Simanjuntak SH MH didampingi Kanit Pidum Iptu Said Husen SIK.
Lanjut dikatakan pria yang pernah menjabat Kasubdit III/Jahtanras Polda Sumut ini bahwa berkas pelimpahan tahap satu kasus pembunuhan Hakim PN Medan, Jamaluddin diterima langsung oleh Kasi Pidum Kejari Medan.
“Berkas pelimpahan tahap satu kasus pembunuhan Hakim PN Medan, Jamaluddin diterima langsung oleh Kasi Pidum Kejari Medan, Parada Situmorang SH MH,” pungkas AKBP Maringan yang juga didampingi Iptu Ridwan SH, Aiptu B Doloksaribu, Bripka Okmabarita dan Briptu Eka S Hulu. (Dedi)