Medan (pewarta.co) – Kapolsk Medan Area Kompol Faidir SH MH melaksanakan Bimbingan dan penyuluhan (Binluh) Sosialisasi mengenai antisipasi terjangkit Virus Corona kepada masyarakat dengan menyambangi warung-warung internet yang berada di wilayah hukum Polsek Medan Area Rabu (25/3/2020) siang.
Kapolsek Medan Area Kompol Faidir SH MH yang diwakili Panwas, Aiptu Allion bersama Aiptu Herry, Bripka R.Sitanggang, Briptu M.Jamal Jasril dan Kepala Lingkungan II Pasar Medan Timur, Febriana, Kepling Link III Pasar Merah Timur, Yusnizar Siregar, Kepling IV Pasar Merah Timur, Joni Ht.Barat, Kepling Link V Pasar Merah Timur, Limi.( Kepling Link VIII Pasar Merah Timur, Irma Lubis, Kepling Link X Pasar Merah Timur, Alisahbana dan Kepling Link XII Pasar Merah Timur ,Andre Putra menyambangi warung warung internet di sepanjang Jalan Halat.
Seperti Warnet Lexus, Warnet Rizqy PS 3, Warnet Azzam PS 3, Warnet Akbar Net, Warnet Play The Future dan Wanet Lucky Gaming Arena.
Personil menghimbau kepada pengunjung warnet agar membubarkan diri dan jangan berkumpul di tempat keramaian. Tak hanya itu petugas juga menyarankan kepada pemilik warnet agar tidak membuka usahanya sementara sehubungan berkembangnya Virus Corona di Medan sampai waktu yang ditentukan pemerintah.
Kapolsek Medan Area Kompol Faidir SH MH mengatakan, “pelaksanakan sosialisasi dan edukasi antisipasi penyebaran Virus Corona atau Covid 19 di wilayah hukum Polsek Medan Area dengan mendatangi tempat tempat keramaian seperti warnet-warnet di Jalan Halat atau Jalan Megawaty. Ini dilaksanakan atas Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 Tentang Kepolisian Negara RI dan Surat Maklumat Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia, Nomor Mak / 2 / III / 2020 , Tanggal 19 Maret 2020.”kata Faidir. (surya)