Banda Aceh (Pewarta.co)-Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Banda Aceh mendorong warga memenuhi kebutuhan pangan harian dengan memanfaatkan lahan kosong di lingkungannya.
Hal itu disampaikan Kapolresta Banda Aceh, Kombes Joko Krisdiyanto melalui Kasatlantas, Kompol Sukirno saat menyerahkan bantuan benih tanaman pangan untuk dibudidayakan di lahan kosong milik warga di Gampong Ateuk Pahlawan, Dusun Surabaya, Banda Aceh.
“Manfaatkan lahan kosong di sekitar lingkungan tempat tinggal. Jangan disia-siakan karena akan menjadi semak belukar nantinya,” kata Kasatlantas.
Dalam kegiatan ini, lanju Kasatlantas menjelaskan, pihaknya menyerahkan secara langsung bantuan kepada warga berupa bibit cabai, bibit mentimun, pupuk organik, plastik mulsa, alat penyiraman dan cangkul yang disaksikan oleh Keuchik Gampong Ateuk Pahlawan.
“Lahan seluas 500 M² ini sangat mendukung sebagai lokasi ketahanan pangan di masa ini, dimana kesulitan dalam mencari rezeki saat ini dengan adanya lahan yang dapat di pergunakan bagi keluarga,” tambahnya.
Selain bibit, katanya, kami juga berikan plastik mulsa sebagai media tanam.
“Di sisi lain kami juga menyosialisasikan tentang Kamseltiblancar di kalangan masyarakat. Di mana, Kota Banda Aceh dengan kepadatan lalu lintas, warga dapat terhindar dari kecelakaan,” pungkasnya.(cici)