Medan (Pewarta.Co) – Satgas TMMD 109 Kodim 0201/BS melaksanakan Sholat Jum’at berjamaah bersama masyarakat di Masjid Jamiatul Khairiyah Jalan Marelan VII lingkungan V Kelurahan Tanah Enam Ratus Medan Marelan, Jumat (02/10/2020).
Serka Herman didampingi Serda Mahendra, Serda Aditya Barus, Serda yoga dan Prada Heru yang ditemui wartawan usai menunaikan sholat fardhu tersebut mengatakan, sebelum istirahat dan makan siang, mereka melaksanakan sholat Jum’at berjamaah tbersama masyarakat.
“Dalam melaksanakan Perintah Allah ini berdo’a, kami berdoa semoga Allah SWT meridhoi segala urusan dan tugas pengabdian TNI melalui TMMD yang sedang berjalan di Tanah Enam Ratus ini. Semoga diberikan kelancaran tanpa hambatan serta sukses sesuai yang diharapkan,” katanya.
Serka Herman seusai sholat juga menyempatkan melakukan Komsos dengan memberikan informasi kepada jamaah bahwa kehadiran Satgas TMMD di Tanah Enam Ratus, tak lain untuk melakukan pembangunan demi kesejahteraan masyarakat di kelurahan tersebut.
” Pelaksanaan TMMD di TanahnEnam Ratus ini adalah wujud nyata pembinaan Teritorial di wilayah Kodim 0201/BS. Untuk itu, kami mengharapkan kerja sama dari masyarakat agar dapat bergotong royong bersama, demi kemajuan Tanah Enam Ratus,” imbuhnya.
Sementara, sehubungan masih mewabahnya virus corona, Serka Herman mengajak masyarakat tetap mematuhi Protokol kesehatan dengan membiasakan diri untuk hidup bersih, rajin mencuci tangan,menggunakan Masker, kurangi kegiatan di tempat Keramaian serta lakukan penyemprotan disinfektan di lingkungan tempat tinggalnya masing masing. (avid/red)