Medan (Pewarta.Co) – “Program TMMD ke-109 ini sangat dibutuhkan dalam mempercepat proses pemerataan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat di wilayah Kota Medan termasum Medan Marelan.”
Demikian dikatakan
Dansatgas TMMD ke-109 Kodim 0201/BS Letkol Inf Agus Setiandar melalui Pasiter Kodim 0201/BS Mayor Inf Romi Sembiring, Jumat (25/9).
Dikatakan, TMMD juga bertujuan untuk mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat yang dalam pelaksanaannya akan melibatkan segenap komponen, baik dari unsur Polri, pemerintah maupun masyarakat guna terciptanya semangat kebersamaan dan gotong-royong.
Seperti diketahui TMMD ke-109 Kodim 0201/BS digelar di Jalan Marelan VII, Kelurahan Tanah Enam Ratus, Kecamatan Medan Marelan. Kegiatan meliputi sasaran fisik dan nonfisik. Untuk sasaran fisik antara lain pembuatan bronjong sepanjang 362 meter, rehab rumah tidak layak huni (RTLH) dan pembangunan mushola. (AVID)